Sumarno: Korpri Jateng Dukung Program Pemerintah untuk Kesejahteraan Rakyat
Sebagai organisasi profesi para Aparatur Sipil Negara (ASN), diharapkan terus berkontribusi dalam pembangunan.
Jumat, 29 November 2024 | 20:55 WIB - Ragam
Penulis:
. Editor: Wis
KUASAKATACOM, Semarang- Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) Jateng siap mendukung berbagai program pemerintah yang berorientasi untuk kesejahteraan rakyat. Hal itu disampaikan Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Tengah, Sumarno usai upacara peringatan HUT ke-53 Korpri di halaman Kantor Gubernur, Jumat, 29 November 2024.
Berbagai program yang berorientasi untuk kesejahteraan rakyat itu, menurut Sumarno antara lain, ketahanan energi, akses pangan sehat, penurunan kemiskinan, pengangguran, dan sebagainya.
BERITA TERKAIT:
Tunggu Juknis Inpres Efisiensi, Pemprov Jateng Mulai Identifikasi Anggaran
Pemprov Jateng Resmi Larang ASN Gunakan Elpiji 3 Kg
Sekda Jateng Apresiasi Kontribusi Aktif Mangkunegara X di Sektor Pariwisata Kota Surakarta
RSJD Surakarta Diminta Prioritaskan Layanan Kesehatan Jiwa meski Layani Pasien Umum
Pemprov Jateng Harap Tiga Raperda yang Diinisiasi Bapemperda Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat
"Seperti yang disampaikan Presiden RI, bahwa anggota Korpri diminta untuk meningkatkan profesionalisme dan integritas, juga dukungan terhadap program-program pemerintah," kata Sumarno.
Selama ini, imbuh Sumarno, Korpri Jateng juga telah melaksanakan beragam program untuk memperkuat solidaritas, menjunjung tinggi integritas, serta menjaga netralitas dan loyalitas. Anggota organisasinya juga memposisikan sebagai pelayan masyarakat.
Sumarno yang juga Ketua Dewan Pengurus Korpri Jateng tersebut menyatakan, sebagai organisasi profesi para Aparatur Sipil Negara (ASN), diharapkan terus berkontribusi dalam pembangunan, meningkatkan integritas, profesionalisme, dan kompetensi. Selain itu juga memberikan pengabdian terbaik kepada bangsa dan negara.
Dengan kapasitas itu, menurut dia, maka pelayanan investasi, perizinan, dan sebagainya bisa berjalan dengan mudah, murah, dan cepat. Karena dengan banyaknya investasi yang masuk ke Jateng, maka akan membuat perekonomian meningkat, sehingga mampu membuka lapangan pekerjaan.
“Itulah tangungjawab ASN sebagai anggota Korpri, yaitu untuk mengurangi angka pengangguran dan kemiskinan di Jateng," jelasnya.
Dalam kesempatan itu, secara simbolis dilakukan pemberian Tanda Kehormatan Satya Lancana Karya Satya kepada 56 ASN di lingkungan Provinsi Jateng. Mereka telah bekerja dan melaksanakan tugasnya dengan memunjukkan kesetiaan, pengabdian, dan kecakapan selama 30, 20, dan 10 tahun.
***tags: #sumarno #korpri #jawa tengah #kesejahteraan #aparatur sipil negara
Email: [email protected]
KOMENTAR
BACA JUGA
TERKINI

Pemprov Jateng Apresiasi Keterlibatan Swasta dalam Program Mudik Gratis
26 Maret 2025

Disdik Kota Semarang Tetapkan Libur Siswa selama 19 Hari, Begini Penjelasannya
26 Maret 2025

DD Jateng Gelar Festival Ramadan, Hadirkan Kebahagiaan untuk 100 Anak Yatim
26 Maret 2025

Pria di Depok Ditemukan Tewas Gantung Diri, Diduga Akibat Masalah Asmara
26 Maret 2025

Antisipasi Puncak Arus Mudik, One Way Nasional dan Lokal Diberlakukan
26 Maret 2025

Kecelakaan Beruntun di Tol Cipali, Dua Kendaraan Harus Dievakuasi
26 Maret 2025

Kemenag Berangkatkan 16 Bus Program Mudik Gratis 1446 H/2025 M
26 Maret 2025

Sebanyak 6.291 Posko Masjid Ramah Disiapkan di Jalur Mudik 2025
26 Maret 2025

Polrestro Jaktim Gelar Pra-rekonstruksi Kasus Tewasnya Mahasiswa UKI
26 Maret 2025