Wisatawan Asal Wonosobo Ditemukan Tewas di Pantai Mirit Petikusan Kebumen

sekitar 5.8 Km dari Pantai Mliwis

Selasa, 07 Januari 2025 | 09:11 WIB - Ragam
Penulis: Holy . Editor: Surya

KUASAKATACOM, Kebumen - Tim SAR Gabungan berhasil mengevakuasi wisatawan asal Kabupaten Wonosobo yang tenggelam di Pantai Mliwis, Kebumen pada hari ke tiga pencarian, Senin (6/1).

Adapun, Korban bernama Hanif Aslam (13) asal Pesuruhan Desa Ngadisono Rt 01 Rw 03 Kecamatan Kaliwiro Kabupaten Wonosobo. Ia pada Sabtu (4/1) siang bermain di Pantai Mliwis, namun naas korban terseret ombak dan tenggelam sehingga dilakukan pencarian oleh Tim SAR Gabungan.

BERITA TERKAIT:
Kericuhan Terjadi di Stasiun India, 18 Orang Dinyatakan Tewas
Seorang Wanita Tewas akibat Jatuh dari Motor, Polisi Lakukan Penyelidikan
Satu Pemuda di Semarang Tewas usai Duel Gunakan Senjata Tajam
Tragedi di Taiwan: Ledakan Gas di Mall Tewaskan Setidaknya 5 Orang
Salju Lebat Terjang Jepang, Empat Orang Tewas

Kepala Kantor SAR Cilacap M Abdullah menjelaskan penemuan jenazah tersebut berada di Pantai Mirit Petikusan, sekitar 5.8 Km dari Pantai Mliwis ke arah timur.

“Korban dapat dievakuasi pada pukul 14.50 wib dan dalam keadaan meninggal dunia. Korban langsung dibawa ke RSUD Prembun untuk dilakukan penanganan lebih lanjut,” katanya, Selasa (7/1).

Sebelumnya, Tim SAR Gabungan melakukan upaya pencarian dengan melakukan penyisiran darat dan udara melalui pemantauan visual menggunakan Drone UAV Thermal.

***

tags: #tewas #sar cilacap #wisatawan asal wonosobo #pantai mirit petikusan kebumen

KOMENTAR

BACA JUGA

TERKINI