IBL 2025 akan Bergulir, Berikut Kandang Tim-tim yang Berlaga
Satya Wacana Salatiga: akan bermain di GOR Basket Prof. Dr. dr. Susilo Wibowo, yang terletak di Universitas Diponegoro, Semarang, Jawa Tengah.
Rabu, 08 Januari 2025 | 10:48 WIB - Olahraga
Penulis:
. Editor: Wis
KUASAKATACOM, Semarang- Diterapkannya sistem home-and-away sejak musim lalu, tim-tim di Indonesia Basketball League (IBL) 2025 kini harus siap dengan arena kandang mereka. Hal ini bertujuan agar fans lebih mudah mendukung tim kesayangannya. Berikut adalah daftar arena yang akan menjadi kandang 14 tim IBL untuk musim 2025.
Berikut tim-tim yang Tetap Menggunakan Arena yang Sama Sejak Musim Lalu:
1. Dewa United Banten: Kandang mereka adalah Dewa United Arena yang terletak di Jl. Raya Pagedangan No.50, Kabupaten Tangerang, Banten.
2. Pacific Caesar Surabaya: Tim ini masih bermain di GOR Pacific Caesa*, yang berada di Raya Gading Pantai No.4, Surabaya, Jawa Timur.
3. Prawira Bandung: C-Tra Prawira Arena, yang beralamatkan di Jl. Cikutra No.278, Bandung, Jawa Barat, tetap menjadi markas mereka.
4. Tangerang Hawks Basketball: Tim ini tetap menggunakan Indoor Stadium Sports Center, Jl. Dasana Indah, Bojong Nangka, Kabupaten Tangerang, Banten, yang kabarnya baru direnovasi.
5. Rans Simba Bogor: Mereka akan bermain di Gedung Gymnasium Sekolah Vokasi IPB, yang berlokasi di Jl. Lodaya II, Kota Bogor, Jawa Barat.
6. Borneo Hornbills: GOR Laga Tangkas di Pakansari, Bogor, Jawa Barat, masih menjadi rumah mereka, meski ada rencana untuk memindahkannya ke Kalimantan di masa depan.
7. Rajawali Medan: Mereka tetap menggunakan Gedung Serbaguna Universitas Negeri Medan, yang beralamat di Jalan William Iskandar, Medan, Sumatera Utara.
8. Bima Perkasa Jogja: GOR Pancasila UGM, di kawasan Karang Gayam, Sleman, Yogyakarta, akan tetap menjadi kandang mereka.
9. Kesatria Bengawan Solo: Sritex Arena di Surakarta, Jawa Tengah, masih menjadi arena mereka, meski sedang mempersiapkan arena baru yang belum diumumkan waktunya.
BERITA TERKAIT:
Dimulai dari Jateng, Asosiasi Tenis Profesor Ingin Kembangkan Olahraga Tenis di Indonesia
Pj Gubernur Jateng Dikukuhkan Sebagai Dewan Penasihat Asosiasi Tenis Profesor Indonesia
Atasi Permasalahan Abrasi di Morodemak, PT Siam Flotilla Persada Gandeng FPIK Undip
IBL 2025 akan Bergulir, Berikut Kandang Tim-tim yang Berlaga
Kasus Perundungan Berujung Maut di PPDS Undip Semarang: Polisi Tetapkan Tiga Tersangka
Sedangkan Berikut Tim yang Menggunakan Arena Baru atau Mengubah Kandang:
1. Satria Muda Pertamina Jakarta: Setelah menggunakan dua arena di musim lalu, Satria Muda untuk musim 2025 hanya akan bermain di Britama Arena, Jl. Raya Kelapa Nias, Jakarta Utara.
2. Satya Wacana Salatiga: akan bermain di GOR Basket Prof. Dr. dr. Susilo Wibowo, yang terletak di Universitas Diponegoro, Semarang, Jawa Tengah.
3. Bali United Basketball: Setelah musibah kebakaran, mereka akan bermain di GOR Merpati di Denpasar, Bali, sampai renovasi GOR Purna Krida selesai, yang nantinya akan menjadi kandang utama mereka kembali.
4. Hangtuah Jakarta: GOR Ciracas di Jakarta Timur sedang dalam renovasi, jadi sementara waktu mereka masih menggunakan GOR UNJ di Rawamangun, Jakarta Timur.
5. Pelita Jaya Jakarta: GOR Soemantri Brodjonegoro (GMSB) di Kuningan, Jakarta Selatan, sedang direnovasi. Sebagai alternatif, mereka mendaftarkan Hall Basket Senayan sebagai salah satu kandang mereka, mengantisipasi animo penonton yang besar.
Liga IBL GoPay 2025 akan dimulai pada 11 Januari mendatang. Saat ini, tim-tim sudah mulai menjual tiket pertandingan, yang bisa dilihat melalui media sosial masing-masing tim.
tags: #universitas diponegoro #satya wacana salatiga #indonesian basketball league #borneo hornbills
Email: [email protected]
KOMENTAR
BACA JUGA
TERKINI

Mbappe Hattrick, Real Madrid Gulung Manchester City 3-1
20 Februari 2025

Indonesia Terima 100 Ton Kurma dari Saudi, Warganet:Baru Tau, Terus Kurmanya Kemana?
19 Februari 2025

Pria Lansia di Brebes Jadi Tersangka Kasus Pencabulan Anak
19 Februari 2025

Warak Ngendog Menghilang, Pemkot Semarang Tak Serius Gelar Acara Dugder Jelang Ramadan
19 Februari 2025

Tim Gabungan Polda Jateng Gelar Ramp Check untuk Persiapan Mudik Lebaran
19 Februari 2025

Kemenkum Jateng Gelar Rapat Bahas Fidusia
19 Februari 2025

Kasus Pembunuhan di Semarang: Suami Korban Geram, Pelaku Diduga Anak Sendiri
19 Februari 2025

Ribuan Jamaah Hadiri MAN 1 Kota Semarang Bersholawat
19 Februari 2025

Perpisahan PJ Gubernur Jateng, Nana Beri PR Kepada Luthfi dan Gus Yasin
19 Februari 2025