Kebakaran Hanguskan Sejumlah Rumah di Kawasan Kemayoran Gempol

Belum diketahui berapa jumlah rumah warga yang ludes terbakar akibat dilalap si jago merah tersebut.

Selasa, 21 Januari 2025 | 08:19 WIB - Ragam
Penulis: Hafifah Nurchasanah . Editor: Fauzi

KUASAKATACOM, Jakarta - kebakaran melanda sejumlah rumah yang berada di kawasan padat penduduk di Jalan kemayoran gempol RT 07/RW 08, Kemayoran, Jakarta Pusat. Peristiwa kebakaran itu terjadi pada Selasa (21/1/2025) dini hari.

Command Center Pemadam kebakaran DKI Jakarta menyebutkan bahwa peristiwa kebakaran itu terjadi sekitar pukul 01.15 WIB.

BERITA TERKAIT:
Sebanyak Enam Orang Tewas dalam Kebakaran di Lokasi Pembangunan Hotel Korsel
Kebakaran Hanguskan Kubah Masjid Agung Praya, Kerugian Ditaksir Mencapai Rp500 Juta
Kebakaran Landa Rumah di Makasar Jaktim, Kerugian Ditaksir Mencapai Rp6 Miliar
Polisi Dalami Penyebab Terbakarnya Gedung Kementerian ATR/BPN
Sebanyak Tujuh Orang Selamat dalam Kebakaran Ruko di Jakbar

Hingga saat ini, belum diketahui berapa jumlah rumah warga yang ludes terbakar akibat dilalap si jago merah tersebut.

Untuk memadamkan api itu, Petugas Sudin Penanggulangan kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Pusat mengerahkan 29 unit mobil pemadam kebakaran dengan 125 personel.

Hingga saat ini belum diketahui penyebab kebakaran itu karena proses pemadaman masih berlangsung.

"Situasi kebakaran masih merah," kata petugas Command Center Damkar itu.

***

tags: #kebakaran #jakarta pusat #kemayoran gempol

KOMENTAR

BACA JUGA

TERKINI