Real Madrid vs Espanyol: Mbappe dkk Keok 0-1
Kekalahan ini tidak mengubah posisi skuad Carlo Ancelotti di puncak klasemen dengan 49 poin.
Minggu, 02 Februari 2025 | 09:22 WIB - Olahraga
Penulis:
. Editor: Fauzi
KUASAKATACOM, Jakarta - Real Madrid baru saja menelan kekalahan 0-1 di kandang Espanyol, Stadion RCDE, pada Minggu dini hari WIB.
Espanyol mengancam lebih dulu pada menit pertama, tetapi tembakan jarak jauh Javi Puado melambung di atas gawang Madrid.
BERITA TERKAIT:
Mbappe Cetak Dua Gol, Real Madrid Taklukkan Villarreal 2-1
Real Madrid vs Villareal: Menang 2-1, Los Blancos Naik ke Puncak Klasemen
Ancelotti Tetap Percayakan Penalti ke Vinicius Meski Sempat Gagal
Menang Adu Penalti Lawan Atletico, Real Madrid Tantang Arsenal di Perempat Final
Real Madrid vs Rayo Vallecano: Mbappe dkk Menang 2-1
Tuan rumah kembali mendapat peluang pada menit ke-18 saat tembakan Jofre Carreras dari luar kotak penalti mengarah gawang tapi dihadang kiper Thibaut Courtois.
Madrid baru bisa menciptakan peluang on target pada menit ke-39 melalui tembakan jarak jauh Jude Bellingham, tetapi berhasil dihalau Joan Garcia.
Pada paruh kedua, Bellingham kembali mendapat kesempatan pada menit ke-52, tetapi tembakan jarak jauhnya ditepis Garcia.
Bola rebound berhasil disambar Mbappe di sisi kiri, namun bola mengenai mistar gawang.
Bellingham kembali memperoleh peluang pada menit ke-71, tetapi tembakannya dari dalam kotak penalti melenceng dari sasaran. Upaya jarak jauh Vinicius Junior dua menit kemudian juga gagal membuahkan hasil.
Meski banyak diserang, Espanyol justru berhasil mencuri gol pada menit ke-85. Lewat serangan balik, umpan silang Omar El-Hilali dari sisi kanan disambar Carlos Romero dengan tembakan first time yang sukses menaklukkan Courtois.
Madrid berupaya menyamakan kedudukan, namun waktu yang tersisa tetap tak cukup untuk menghindar dari kekalahan. Skor 1-0 bertahan hingga usai.
Kekalahan ini tidak mengubah posisi skuad Carlo Ancelotti di puncak klasemen dengan 49 poin, tapi mereka kini hanya berjarak satu poin dari Atletico yang berada pada urutan dua.
Sedangkan Espanyol untuk sementara keluar dari zona merah dengan menempati peringkat 17 bersama 23 poin, demikian laman Liga Spanyol.
Susunan Pemain:
Espanyol (4-2-3-1): Joan Garcia; Romero, Cabrera, Kumbulla, El Hilali; Gonzalez (Roca 66'), Lozano; Puado (Calero 83'), Kral, Carreras (Tejero 67'); Fernandez (Veliz 73').
Real Madrid (4-2-3-1): Courtois; Fran Garcia, Rudiger (Asencio 16'), Tchouameni, Vazquez (Diaz 87'); Valverde, Ceballos (Modric 80'); Vinicius, Bellingham, Rodrygo; Mbappe.
***tags: #real madrid #espanyol
Email: [email protected]
KOMENTAR
BACA JUGA
TERKINI

Polisi Tangkap Pelaku Perampokan dan Pemerkosaan di Depok
19 Maret 2025

Menko Zulhas: Sampah Bisa Jadi Energi Baru, TPST Bantar Gebang Contohnya
19 Maret 2025

Sakit Hati Dipecat, Julian Seran Nekat Curi Uang Rp 57 Juta dari Money Changer
19 Maret 2025

Rooms Inc Semarang Gelar Nobar Indonesia vs Australia, Tamu Cukup Bayar Rp 200.000
19 Maret 2025

Kemensos Bahas Usulan Pahlawan Nasional 2025, 10 Nama Masuk Daftar
19 Maret 2025

Pemprov Jateng Raih Penghargaan KPK atas Capaian Tertinggi MCP
19 Maret 2025

Ifan ‘Seventeen’ Jadi Dirut PFN, KPK Ingatkan Kewajiban Lapor LHKPN
19 Maret 2025

Dua Mantan Polisi Ditetapkan sebagai Tersangka Kasus Pemerasan DAK SMK
19 Maret 2025

BPKH Serahkan Bantuan Alat Kesehatan ke Rumah Sehat BAZNAS Yogyakarta
19 Maret 2025

Bupati Sragen Soroti Pembangunan Daerah untuk Entaskan Kemiskinan
19 Maret 2025