Disdik Kota Semarang Sosialisasikan “P BOSP” SMP Swasta Gratis kepada 41 Sekolah

diharapkan implementasi P BOSP di setiap SMP Swasta Gratis dapat berjalan dengan baik dan sesuai dengan ketentuan

Selasa, 04 Februari 2025 | 15:38 WIB - Didaktika
Penulis: Holy . Editor: Surya

KUASAKATACOM, Semarang - Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Semarang mengadakan kegiatan sosialisasi pendampingan Bantuan Operasional Satuan Pendidikan (P BOSP) bagi SMP Swasta Gratis di Kota Semarang. Kegiatan ini diikuti 41 SMP yang siap menghadirkan Pendidikan gratis.

Acara ini dibuka secara resmi oleh Kepala Disdik Kota Semarang, Dr. Bambang Pramusinto, S.H., S.IP., M.Si. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang lebih mendalam kepada pihak sekolah mengenai mekanisme, penggunaan, dan pelaporan dana P BOSP agar dapat dikelola secara transparan dan akuntabel.

BERITA TERKAIT:
Dua Hari Lagi Disdik Kota Semarang Buka Pendaftaran Murid Baru Jalur Afirmasi Disabilitas
Disdik Kota Semarang Sosialisasikan “P BOSP” SMP Swasta Gratis kepada 41 Sekolah
Secara Bertahap, Para Siswa SMPN 16 Semarang Mulai Dipindah ke Gedung Baru
Disdik Kota Semarang Berikan Bantuan Pendidikan kepada 1.133 Siswa
Disdik Kota Semarang Tunggu Kebijakan Pusat soal PPDB 2025

“Sosialisasi ini diikuti oleh seluruh SMP Swasta Gratis di Kota Semarang, yang berkomitmen untuk memberikan pendidikan berkualitas bagi masyarakat tanpa biaya. Melalui kegiatan ini, diharapkan setiap sekolah penerima bantuan dapat lebih memahami tanggung jawab dan kewajiban dalam pengelolaan dana bantuan operasional, sehingga dapat meningkatkan mutu pendidikan serta fasilitas belajar bagi siswa. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi ajang diskusi dan tanya jawab antara pihak sekolah dan Dinas Pendidikan untuk memastikan efektivitas program ini,” katanya, Selasa (4/2).

Berikut adalah daftar SMP Swasta Gratis yang mengikuti sosialisasi P BOSP:

SMP Agustinus, SMP Al Uswah, SMP Hasanuddin 2, SMP Al Fattah, SMP Barunawati, SMP Hasanuddin 3, SMP Al Huda, SMP Pangudi Luhur Bonifasio, SMP Hasanuddin 4, SMP Al Islam Bangetayu Wetan, SMP Pangudi Luhur Santo Yusup.

Kemudian, SMP Islam Al Bisyri, SMP Al Islam Gunungpati, SMP Islam Cahaya Insani, SMP Islam Nudia, SMP Islam Al Kautsar, SMP Dondong Mangkang, SMP IT Alfikri, SMP IT Al Madani, SMP Muhammadiyah 2, SMP Perintis 29, SMP IT Hidayatullah Gunungpati, SMP Muhammadiyah 5.

Adapula, SMP PGRI 2, SMP Kartika III-II, SMP Muhammadiyah 6, SMP PGRI 5, SMP Kristen Gergaji, SMP Muhammadiyah 7, SMP Purnama 2, SMP Kuncup Melati, SMP Muhammadiyah 9, SMP Purnama 3, SMP Marsudi Utami, SMP Nurul Ulum, SMP Putra Nusantara, SMP Takhassus Al-Qur'an Sunan Gunung Jati Ba'alawy, SMP Taman Dewasa, SMP Tri Mulya, SMP Walisongo 2 dan SMP Kyai Ageng Pandanaran

Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan implementasi P BOSP di setiap SMP Swasta Gratis dapat berjalan dengan baik dan sesuai dengan ketentuan yang berlaku, sehingga pendidikan yang berkualitas dan merata dapat terus terwujud di Kota Semarang.

***

tags: #disdik kota semarang #smp swasta gratis

KOMENTAR

BACA JUGA

TERKINI