Semua Pompa Menyala, Banjir di Kaligawe Semarang Mulai Surut

semua daya dioptimalkan

Sabtu, 08 Februari 2025 | 20:30 WIB - Ragam
Penulis: Holy . Editor: Surya

KUASAKATACOM, SemarangBanjir yang sempat menghambat arus lalu lintas di Jalan Raya Kaligawe, Kota Semarang, Jawa Tengah berangsur surut setelah seluruh pompa pengendali Banjir dioptimalkan. Kepala Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kota Semarang, Suwarto, memastikan bahwa kondisi jalan saat ini sudah berangsur kering dan bisa dilalui kendaraan.

“Alhamdulillah siang ini kita pastikan sudah kering semua, termasuk area menuju ke belakang Terboyo,” ujar Suwarto, Sabtu (8/2).

BERITA TERKAIT:
Walikota Semarang Agustina Komitmen Selesaikan Masalah Banjir dalam Lima Tahun
Besok, Gubernur Jateng Bakal Cek Banjir Grobogan
Empat Kali Diterjang Banjir, Pemprov Jateng Sigap Respon Banjir di Grobogan
Sungai Tuntang Jebol, Grobogan Kembali Dilanda Banjir
Beberapa Lokasi di Jakarta yang Terdampak Banjir Dipastikan Sudah Surut

Menurutnya, seluruh pompa telah diaktifkan untuk mempercepat proses pengeringan. Di Rumah Pompa Tenggang, empat pompa utama beroperasi penuh, dibantu pompa milik Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Pemali - Juana. Selain itu, pompa tambahan dari BPBD, DPU, serta Rumah Sakit Islam Sultan Agung juga turut mempercepat surutnya air.

“Jadi semua daya dioptimalkan. Di Pompa Tenggang itu ada empat pompa utama yang hidup. Kemudian ada pompa-pompa BBWS yang diperbantukan juga di sana. Kita pastikan semuanya on,” jelasnya.

Selain di Kaligawe, pompa lainnya juga masih beroperasi di beberapa titik rawan genangan, termasuk di belakang Terminal Terboyo, Gebanganom, Padi Raya, dan Kudu. Pompa milik Pusdataru dan DPU dikerahkan untuk menjaga kawasan tersebut tetap aman dari genangan air.

Suwarto menyebut kondisi cuaca yang cerah dalam dua hari terakhir turut membantu percepatan surutnya genangan. Ia memastikan bahwa arus lalu lintas di Kaligawe kini telah normal kembali.

“Alhamdulillah, Jalan Raya Kaligawe sudah bisa dilewati. Baik oleh mobil besar, mobil kecil, maupun sepeda motor sudah bisa melintas dengan aman,” katanya.

Pihaknya juga mengapresiasi keterlibatan sejumlah pihak yang turut mengoperasikan pompa-pompa yang dimiliki sehingga mempercepat upaya penanganan Banjir di Kaligawe.

“Alhamdulillah semuanya ikut bergerak. Berkontribusi memaksimalkan kinerjanya sehingga genangan sudah bisa diatasi,” imbuhnya.

Sebagai langkah antisipasi, seluruh pompa tetap dioperasikan guna menghadapi potensi hujan susulan.

***

tags: #banjir #semarang #kaligawe

KOMENTAR

BACA JUGA

TERKINI