
Sejumlah tahanan Lapas Brebes mengikuti penyuluhan hukum yang diadakan oleh LBH Jalan Menuju Matahari yang digelar aula blok hunian Lapas setempat , Kamis (15/5/2025). Foto. Eko S/kuasakata.com
Kerjasama dengan LBH Jalan Menuju Matahari, Lapas Brebes Edukasi Tahanan Soal Proses Hukum
Kamis, 15 Mei 2025 | 19:46 WIB - Ragam
Penulis:
. Editor: Wis
KUASAKATACOM, Brebes — Lapas Brebes bekerjasama dengan Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Jalan Matahari memberikan edukasi tahanan titipan soal proses hukum bertempat di aula blok hunian lapas setempat, Kamis (15/5/2025).
KaLapas Brebes, Gowim Mahali menjelaskan, kerjasama dengan LBH Jalan Menuju Matahari ini, sebagai bentuk kepedulian terhadap pemenuhan hak-hak tahanan.
BERITA TERKAIT:
Tingkatkan Pembinaan Kepribadian, Warga Binaan Lapas Ikuti Kegiatan Kerohanian
Lapas Brebes Terima Kunjungan Kabid Pembimbingan Kemasyarakatan Kanwil Ditjenpas Jateng
Jalin Kekompakan dan Dekatkan Diri dengan Masyarakat, Kalapas Gowim Mahali Ajak Jajaran Lapas Brebes Gowes Bareng
Perkuat Sinergi dan Jaga Situasi Kamtib Idul Adha, Petugas Polres dan Kodim Sambangi Lapas Brebes
Jaga Stabilitas dan Keamanan, Petugas Gelar Kontrol Keliling Blok Hunian Warga Binaan Lapas Brebes
"Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman dasar tentang proses hukum yang sedang dijalani oleh para tahanan. Sekaligus membuka akses terhadap bantuan hukum yang adil dan transparan," lanjut Kalapas Gowim Mahali yang didampingi Kepala Seksi Bimbingan Narapidan Anak Didik dan Kegiatan Kerja, Ibnu Sina Nurisqiawan.
Kalapas Gowim Mahali menambahkan, materi penyuluhan mencakup hak-hak tersangka dan terdakwa, tahapan proses peradilan pidana, pentingnya memahami pendampingan hukum secara gratis dan penyuluhan bahaya narkoba.
Menurut Kalapas Gowim Mahali, kegiatan penyuluhan ini sebagai langkah progresif dalam pembinaan hukum. tahanan dalam hal ini, perlu diberi pengetahuan hukum sejak awal proses.
“tahanan titipan adalah kelompok rentan yang kerap bingung menghadapi proses hukum. Melalui penyuluhan ini, kami ingin mereka memahami hak-haknya dan tidak merasa sendirian,” terang Kalapas Gowim Mahali.
Tim LBH Jalan Menuju Matahari hadir langsung dan menyampaikan materi dengan pendekatan dialogis. Mereka juga membuka sesi tanya jawab interaktif yang disambut antusias oleh para peserta. Beberapa tahanan menyampaikan keluhan dan pertanyaan terkait proses hukum yang sedang mereka jalani.
“LBH Jalan Menuju Matahari hadir untuk memastikan bahwa hukum dapat diakses oleh semua, termasuk mereka yang sedang ditahan. Harapan kami, melalui penyuluhan ini, para tahanan bisa lebih siap menghadapi proses hukum secara sadar dan terarah,” ujar salah satu narasumber dari LBH Jalan Menuju Matahari.
Kalapas Gowim Mahali lebih jauh mengemukakan, kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Lapas Brebes dalam menjunjung tinggi prinsip keadilan sesuai arahan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Agus Andrianto dan Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, Mashudi.
"Lapas Brebes berkomitmen untuk terus membangun kerja sama dengan berbagai pihak, termasuk lembaga bantuan hukum, dalam memberikan edukasi dan pendampingan hukum bagi para tahanan maupun warga binaan," pungkas Kalapas Gowim Mahali.
***tags: #lapas brebes #tahanan #kalapas gowim mahali #proses hukum #lbh jalan menuju matahari
Email: [email protected]
KOMENTAR
BACA JUGA
TERKINI

Tim Dosen USM Dampingi Penyusunan DED Masjid di Demak
12 Juni 2025

Polisi Buru Orang Tua Pelaku Penyiksaan Anak di Pasar Kebayoran Lama
12 Juni 2025

Berniat Menjala Ikan, Endang Dikabarkan Hanyut di Sungai Progo Magelang
12 Juni 2025

Menag Ungkap Sejumlah Dinamika Pelaksanaan Ibadah Haji 1446 H
12 Juni 2025

BAZNAS Komitmen Jaga Kepercayaan Muzaki
12 Juni 2025

Menag Minta Jemaah yang Tidak Dapat Makan Diberi Kompensasi
12 Juni 2025

Ombudsman RI Perwakilan Jateng Terima 11 Pengaduan Terkait SPMB
12 Juni 2025

Ikuti Retret Jateng, Peserta Berikan Kesan Senang
12 Juni 2025