Ilustrasi

Ilustrasi

Jatim Peringkat Tertinggi, Sembilan Daerah Tidak ada Penambahan Kasus Positif

Jawa Tengah ada 19 kasus

Kamis, 11 Juni 2020 | 16:22 WIB - Kesehatan
Penulis: Wisanggeni . Editor: Wis

KUASAKATACOM, Jakarta - Sejumlah wilayah di Indonesia terus mencatatkan adanya penambahan kasus virus Korona, seperti Jawa Timur, Kamis (11/6/2020) melaporkan ada 297 kasus baru orang terinfeksi Korona.

Hal itu disampaikan langsung oleh juru bicara pemerintah terkait penanganan COVID-19, Achmad Yurianto di kanal Youtube BNPB, Kamis (11/6/2020). Meski sejumlah daerah masih mengalami penambahan kasus baru, namun ada sembilan provinsi yang melaporkan tidak adanya penambahan kasus baru.

BERITA TERKAIT:
Tracing Anggota Keluarga Polisi di Rembang Hasilnya Negatif
17 Vaksin Korona Sudah Masuk Uji Klinis
Kamis Lusa, Dinkes Banyumas Tes Swab Massal
dr Sudarsono: Ibu Risma itu Sangat Istimewa
Semarang dan Demak Masuk Zona Merah

Berikut wilayah yang melaporkan tidak adanya penambahan kasus baru pada 11 Juni.

1. Aceh

2. Bengkulu

3. Jambi

4. Kalimantan Barat

5. Kalimantan Utara

6. Sulawesi Tengah

7. Riau

8. Maluku

9. Nusa Tenggara Timur

Sedangkan wilayah di Indonesia yang melaporkan peningkatan jumlah kasus terbanyak:

1. Jawa Timur = 297 kasus

2. Sulawesi Selatan = 141 kasus

3. DKI Jakarta = 128 kasus

4. Kalimantan Selatan = 69 kasus

5. Sumatera Utara = 45 kasus

6. Jawa Barat = 44 kasus

7. Maluku Utara = 36 kasus

8. Sulawesi Utara = 33 kasus

9. Banten = 24 kasus

10. Jawa Tengah = 19 kasus

***

tags: #korona #jawa timur #aceh #dki jakarta #jawa tengah

KOMENTAR

BACA JUGA

TERKINI