
Letda Laut Dewangga Aji Negara berfoto bersama keluarga setelah dilantik jadi perwira muda oleh Presiden Jokowi, Foto: KUASAKATACOM
Jokowi Lantik Pemuda Asal Bangsri Jepara jadi Perwira TNI AL
Dewangga adalah salah satu lulusan terbaik di Akademi Angkatan Laut (AAL) Indonesia.
Rabu, 15 Juli 2020 | 10:21 WIB - Ragam
Penulis:
. Editor: Fauzi
KUASAKATACOM, Jepara – Presiden Jokowi melantik 245 taruna Akmil, 97 Taruna AAL, 106 taruna AAU, dan 293 taruna Akpol di Istana Merdeka, Selasa (14/7).
Dari jumlah tersebut, ada satu perwira muda TNI AL yang berasal dari Jepara. Pemuda itu bernama Letda Laut Dewangga Aji Negara warga Dukuh Krasak Bangsri RT 2 RW 17 Bangsri Jepara.
BERITA TERKAIT:
Mahfud MD: Keputusan Jokowi Sah Walau Ijazahnya Terbukti Palsu
Vicky Prasetyo Temui Jokowi di Solo, Bahas Evaluasi Pilkada dan Politik
Prabowo Pimpin Parade Senja di Akmil Magelang, Didampingi SBY dan Jokowi
Komisi B DPRD Kota Semarang Soroti Efisiensi Anggaran: Jangan Sampai Merugikan Masyarakat
PDIP Pecat Jokowi, Gibran, dan Bobby sebagai Kader Partai
Dewangga menjadi salah satu lulusan terbaik di Akademi Angkatan Laut (AAL) Indonesia. Ia mengaku tertarik masuk TNI AL usai mendengar semboyan Join the Navy to See the World milik AL RI.
“Karena saya orang Bangsri Jepara yang lumayan dekat laut dan saya lihat perwira AL kalau pakai PDU (pakaian dinas upacara) yang berwarna putih dan berpedang kelihatannya lain dari yang lain. Makanya saya tertarik untuk mendaftar ke AAL,” ungkapnya, Rabu (15/7).
Dewangga mengatakan ia sempat berpikir untuk mengikuti jejak orang tuanya menjadi PNS Kejaksaan. Namun ia kemudian ingin berkarier di bidang yang berbeda dengan orang tuanya.
Lulusan SMAN 1 Bangsri angkatan 2015 ini mengatakan dirinya banyak mendapatkan pengalaman berharga selama menjalani pendidikan di AAL. Awalnya, ia memang cukup kaget. Namun karena hal itu adalah pilihannya, ia menjalaninya dengan senang hati.
Pemuda lulusan SMA Negeri 1 Bangsri tahun 2015 ini, mengaku selama menjalani pendidkan di AAL mendapatkan banyak pengalaman berharga. Banyak kesan yang didapatkannya selama menjalani pendidikan.
“Selama saya di AAL, saya bisa kenal sama orang-orang dari Sabang sampai Merauke dan saya tahu apa itu jiwa korsa,” tandasnya.
Usai dilantik, ia menyatakan dirinya langsung mendapatkan tugas dari negara. Ia akan bertugas di salah satu kapal perang milik AL Indonesia. Kapal yang dimaksud adalah KRI Karel Satsuitubun 356 yang berada di bawah kendali Satkor Koarmada II Surabaya.
***tags: #jokowi #perwira #tni al #dewangga aji negara #jepara
Email: [email protected]
KOMENTAR
BACA JUGA
TERKINI

Pemprov Jateng Upayakan Pengelolaan Sampah Terpadu Aglomerasi antar Wilayah
24 Juni 2025

PSSI Bangun Sepak Bola Usia Dini di Papua
24 Juni 2025

Masyarakat Pesisir Diimbau Waspadai Gelombang Tinggi di Perairan Selatan Jateng
24 Juni 2025

Bapenda Jateng Tegaskan Tahun Depan Tidak Ada “Pemutihan” Pajak Kendaraan
24 Juni 2025

Jemaah Haji Tidak Dipungut Biaya Kunjungi Destinasi Ziarah di Madinah
24 Juni 2025

Kemenag Gelar Ngaji Budaya untuk Angkat Tradisi dan Ekoteologi
24 Juni 2025

Theo Hernandez Selangkah Lagi Merapat ke Al-Hilal
24 Juni 2025

Lewat Gerakan Inklusif, Kemensos Gaungkan Hak Disabilitas Anak di Kota Batu
24 Juni 2025

Hoaks! Video Kim Jong Un Mualaf dan Jadi Imam Shalat
24 Juni 2025