Kakek Budiyono saat ditemukan warga kali pertama dalam kondisi linglung di Perumahan Queen Garden V Baki, Kecamatan Gatak, Sukoharjo, Senin (20/7/2020). Foto: Istimewa

Kakek Budiyono saat ditemukan warga kali pertama dalam kondisi linglung di Perumahan Queen Garden V Baki, Kecamatan Gatak, Sukoharjo, Senin (20/7/2020). Foto: Istimewa

15 Jam Hilang, Kakek Linglung di Sukoharjo Akhirnya Bertemu Anaknya

Budiyono diketahui menghilang dari pengawasan sang anak selama 15 jam, yaitu sejak Senin (20/7/2020) pukul 09.00 WIB.

Selasa, 21 Juli 2020 | 11:36 WIB - Ragam
Penulis: Fauzi . Editor: Ririn

KUASAKATACOM, Sukoharjo - Seorang kakek 65 tahun bernama Budiyono ditemukan dalam kondisi kebingungan di Perumahan Queen Garden V Baki, Kecamatan Gatak, Sukoharjo, Senin (20/7/2020) sekitar pukul 17.00 WIB. Saat ditemukan, kakek tersebut dalam kondisi linglung. Ia lupa siapa nama dan asalnya.

Pertemuan kakek warga Gumpang, Kecamatan Kartasura, Kabupaten Sukoharjo, itu dengan anaknya berlangsung dramatis pada Selasa (21/7/2020) dini hari.

BERITA TERKAIT:
50 Pelajar di Gatak Sukoharjo Diswab Antigen, Semua Negatif
Sesosok Mayat Pria Ditemukan di Gatak Sukoharjo
15 Jam Hilang, Kakek Linglung di Sukoharjo Akhirnya Bertemu Anaknya

Budiyono diketahui menghilang dari pengawasan sang anak selama  15 jam, yaitu sejak Senin (20/7/2020) pukul 09.00 WIB.

Awal mulanya, warga menemukan seorang kakek yang memakai pakaian batik, celana hitam, dan sandal jepit. kakek tersebut terlihat linglung di depan warung wedangan Pak Yusup di kawasan Perumahan Queen Garden V Baki sekitar pukul 17.00 WIB. Saat ditemukan kakek tersebut tidak mengingat siapa namanya dan berasal dari mana. Tak hanya itu sang kakek juga tidak membawa identitas apapun. kakek ini hanya membawa uang di kantong celananya Rp200.000.

"Saat kita temukan itu, kita tanya kakek namanya siapa dan alamatnya dimana dijawab tidak tahu. Yang diingat waktu itu hanya nama Satria Wisnu Graha," ungkap Yulianto warga Perumahan Queen Garden V Baki, Selasa.

Karena warga kesulitan mencari tahu alamat kakek tersebut, mereka melaporkan ke Polsek Gatak. Di Polsek Gatak, aparat kepolisian juga mengalami kesulitan mencari tahu identitas kakek tersebut.

Kemudian warga membawa kakek linglung tersebut kembali ke perumahan Queen Garden V Baki. Berbagai cara dilakukan warga untuk mencari tahu keberadaan keluarganya dengan menyebarkan informasi melalui media sosial.

Sambil menunggu ada pihak keluarga yang membaca informasi tersebut, warga menempatkan kakek itu di pos ronda perumahan. Warga memberikan selimut dan makanan untuk kakek tersebut.

"kakek ini dijaga bareng-bareng oleh warga. Karena kakek ini tidak mau dibawa ke rumah maka di pos ronda. Kita kasih selimut dan makanan," imbuh Yulianto.

Setelah menunggu hingga dini hari, warga akhirnya menerima informasi adanya pihak yang mengaku keluarga kakek linglung tersebut. Mereka lantas datang dan menjemput sang kakek di perumahan Queen Garden V Baki sekitar pukul 00.00 WIB.

"Yang datang malam itu anaknya. Saat ketemu kakek ini langsung memeluknya dan anaknya nangis-nangis," ujarnya.

Pertemuan bapak dan anak itu sangat dramatis. Mengingat sang anak dan keluarga sudah mencari keberadaan kakek sejak siang hari. Bahkan keluarga mencari hingga ke Boyolali dan daerah Gondangrejo, Karanganyar.

"Keluarganya ini sudah mencari ke mana-mana tidak ketemu. Dan memang kata keluarga, Pak Budiyono itu linglung," pungkasnya.

***

tags: #polsek gatak #kakek linglung di sukoharjo #kakek

KOMENTAR

BACA JUGA

TERKINI