
Rayakan Ulang Tahun dengan Pesta Miras Dekat Masjid, 30 Remaja Makassar Dibekuk Polisi, Minggu (22/11/2020) dini hari. Foto: Istimewa.
33 Remaja Ini Diamankan Polisi Lantaran Pesta Miras di Halaman Masjid
Dalam penangkapan tersebut, polisi turut menyita barang bukti berupa belasan botol miras di TKP.
Minggu, 22 November 2020 | 13:50 WIB - Ragam
Penulis: Fauzi . Editor: Ririn
KUASAKATACOM, Makassar - Puluhan remaja sedang berkerumun di pelataran sebuah masjid di Jalan Sungai Pareman 2, Makassar. Ada botol dan gelas minuman di depan mereka. Melihat hal tersebut, warga lantas menghubungi polisi.
"Mendapat informasi dari warga bahwa ada sekelompok remaja tengah pesta miras, setelah itu kami datang ke TKP. Betul adanya bahwa di pelataran masjid sekelompok remaja tengah melakukan pesta minuman keras (miras)" ujar Katim Penikam Polrestabes Makassar, Ipda Arif Muda, Minggu (22/11/2020).
Dalam penangkapan itu, polisi mengamankan 33 remaja yang menggelar pesta miras di pelataran sebuah masjid di Kota Makassar tepatnya di kawasan Jalan Sungai Pareman Dua pada Minggu (22/10) sekitar pukul 03.00 Wita.
Akibat perbuatannya, para remaja tersebut langsung dibawa ke Mapolsek Ujung Pandang beserta barang bukti guna dilakukan pemeriksaan. "Kemudian para tersangka kami serahkan ke Mapolsek Ujung Pandang untuk ditindaklanjuti," pungkasnya.
Arif menambahkan, dalam penangkapan itu, polisi turut menyita barang bukti berupa belasan botol miras di TKP. Sementara, sejumlah botol lainnya disembunyikan di dalam sebuah rumah.
"Barang bukti yang sempat diamankan ada botol miras yang sudah diminum kemudian termasuk orang yang terduga dalam pesta itu sebanyak 33 orang," pungkasnya.
BERITA TERKAIT:
33 Remaja Ini Diamankan Polisi Lantaran Pesta Miras di Halaman Masjid
tags: #33 remaja ini diamankan polisi #pesta miras di halaman masjid #pesta miras
KOMENTAR
BACA JUGA
TERKINI

Botok, Makanan Lezat Warisan Leluhur yang Mulai Terlupakan
17 Januari 2021

Belasan Nelayan Batang Tenggelam, Tim SAR Jepara Terus Mencari
17 Januari 2021

Amalkan Doa Ini Agar Kita Terhindar dari Bencana dan Mara Bahaya
17 Januari 2021

Tiga Orang Tewas Akibat Kecelakaan di Bawen Semarang
17 Januari 2021

Mudahkan Nakes Registrasi Vaksin Covid-19, Kominfo Sediakan Chatbot WhatsApp
16 Januari 2021

Bruno Fernandes yang Penting Cetak Gol, Tak Peduli dari Titik Putih
16 Januari 2021

Cara Cermat Bermedia Sosial, Ikuti 3 Tips Ini
16 Januari 2021

Twitter Aktifkan Akun Kepresidenan Joe Biden
16 Januari 2021

Morata Puji Lukaku, Inginkan Jerseynya Usai Pertandingan Juve vs Inter
16 Januari 2021

Rekomendasi Lima Film Indonesia Terbaik di Netflix
16 Januari 2021

Pekerja Pertamina JBT, Lakukan Donor Plasma Darah di PMI
16 Januari 2021