Kasus Pemuda Salah Ambil Motor di Purbalingga Dihentikan
Motor sama persis warna dan plisirnya (corak). Selain itu kunci kontaknya juga cocok.
Kamis, 17 Desember 2020 | 11:33 WIB - Ragam
Penulis:
. Editor: Fauzi
KUASAKATACOM, Purbalingga - Pemuda berinisial Z (18) nyaris dipolisikan karena salah ambil motor milik pemilik warung makan Chomsah (35) di Desa Selabaya Kecamatan Kalimanah Kabupaten Purbalingga Jawa Tengah, Senin (14/12) lalu. Peristiwa itu bermula saat Chomsah sadar motornya tidak ada di area parkir warung miliknya raib.
"Pelapor tidak membuat laporan resmi karena dari awal menduga salah ambil motor karena motor sama persis warna dan plisirnya (corak). Selain itu kunci kontaknya juga cocok," ungkap Kapolsek Kalimanah Iptu Setiadi, Kamis (17/12).
BERITA TERKAIT:
Antisipasi Kekeringan, Purbalingga Siapkan “Dropping” Air Bersih
Hadiri Peletakan Batu Pertama, Bupati Tiwi Apresiasi Pembangunan Padamara Muhammadiyah Center
Pengusaha Muda Mahendra Fahrizal Ambil Formulir Pendaftaran Cawabup Purbalingga di DPD PDIP Jateng
Tiga Bupati Usulkan Perbaikan Jalan Baturraden-Serang-Belik ke Gubernur Ganjar
400 Dosis Vaksisn Dosis Ketiga Disuntikkan ke ASN Pemkab Purbalingga
Ia menyebut kasus motor yang tertukar itu tak berlangsung lama. Sore harinya, Z datang ke warung untuk mengembalikan motor tersebut.
"Sore harinya si pelaku salah ambil datang ke warung tempat ambil motor dengan maksud mengembalikan motornya yang salah (motornya lebih bagus dan lebih baru) daripada yang diambil," terangnya.
Chomsah kemudian melaporkan ke polisi bahwa motornya yang raib itu sudah kembali. Kasus motor yang tertukar itu pun tidak berlanjut.
"Sehingga pemilik warung memberitahu Polsek bahwa motor sudah dikembalikan dan di tempat itu juga dengan disaksikan petugas Polsek motor saling diserahkan, dan tidak ada yang merasa dirugikan. Kasus selesai di TKP," pungkasnya.
***tags: #kabupaten purbalingga #pemuda berinisial z #salah ambil motor #nyaris dipolisikan
Email: [email protected]
KOMENTAR
BACA JUGA
TERKINI
Indosat-GoTo Luncurkan Program Sahabat-AI
15 November 2024
Usung Jateng Adventure, ASPPI Jateng Sukses Selenggarakan BWI ke-9
14 November 2024
Kemenkumham Jateng Lakukan Monev dan Verifikasi RKT UPT Eks Karesidenan Pekalongan
14 November 2024
Sukses Jalankan Misi Kemanusiaan di Filipina, 10 Prajurit Diganjar Penghargaan
14 November 2024
PB IDI Kecam Pemukulan Dokter di Papua oleh Pejabat Setempat
14 November 2024
Kapolda Jateng Hadiri Peringatan HUT ke-79 Brimob di Mako Srondol
14 November 2024
Bus Trans Semarang Terbakar, BLU akan Jatuhkan Sanksi ke Operator
14 November 2024
Perjuangan dan Kasih Sayang di My Annoying Brother Versi Lokal
14 November 2024
KAI Hadirkan Promo Tiket Kereta dalam Rangka Pilkada, Cek Caranya!
14 November 2024
Antisipasi Bertambahnya Kuota Haji, DPR Dorong Realisasi Asrama Haji di Demak
14 November 2024