Ilustrasi Jenazah. Foto: Istimewa.

Ilustrasi Jenazah. Foto: Istimewa.

Remaja di Karanganyar Tewas Dicangkul Kakek Sendiri

Warga yang mengetahui kejadian itu langsung melarikan korban ke RSUD Kota Surakarta.

Senin, 12 April 2021 | 15:21 WIB - Ragam
Penulis: Fauzi . Editor: Ririn

KUASAKATACOM, Karanganyar - Seorang remaja inisial HA (17) warga Desa Tuban, Kecamatan Gondangrejo, Karanganyar, Jawa Tengah, tewas dianiaya kakek kandung, Senin (12/4/2021) sekira pukul 07.20 WIB. Diketahui, sang kakek berinisial S (68) nekat mencangkul korban sang cucu hingga tewas.

Kapolsek Gondangrejo AKP Riyanto menerangkan bahwa sebelum kejadian, korban sempat melakukan penganiayaan kepada kakeknya. "Kejadian sekitar pukul 07.20 WIB tadi. Pelaku awalnya sedang tidur di kamarnya. Tiba-tiba korban datang dan menganiaya pelaku," tuturnya, Senin (12/4/2021).

BERITA TERKAIT:
Polisi Usut Kasus Penganiayaan ART di Pulogadung
Penusukan di Banjarnegara, 1 Orang Tewas dan 1 Luka-Luka
Kasus ART Banyumas yang Diduga Dianiaya Majikan, Polisi Lakukan Penyelidikan
Penganiayaan Berujung Maut di Panti Rehabilitasi Tembalang Semarang, Polisi Tetapkan 12 Tersangka
Kontroversi Kasus EMN: Antara Klaim Penganiayaan dan Temuan Kecelakaan Tunggal

Saat itu, lanjut Kapolsek, HA mendatangi kakeknya membawa kayu dengan panjang sekitar 45 sentimeter. Sesampai di kamar kakeknya, korban tanpa ampun memukuli sang kakek dengan kayu tersebut.

"Sehingga pelaku mengalami luka pada wajahnya. Pelaku sendiri mengaku tidak mengetahui alasan korban menganiayanya. Tindakan ini diduga membuat pelaku kehilangan kesabaran," ujarnya.

Setelah menganiaya sang kakek, HA segera menuju ke kamar sebelah yang tak lain adalah milik ibu korban. Pelaku kemudian mendatangi korban dengan membawa cangkul. "Pelaku lalu memukulkan cangkul tersebut ke arah korban, hingga korban mengalami luka di bagian dahi dan wajah," jelasnya.

Warga yang mengetahui kejadian itu langsung melarikan korban ke RSUD Kota Surakarta. Sementara, warga lainnya melaporkan kejadian itu ke Polsek Gondangrejo. "Sekira pukul 08.55 WIB korban dinyatakan meninggal dunia oleh tim medis IGD RSUD Ngipang Kota Surakarta," sambungnya.

Saat ini, lanjut dia, pihak kepolisian telah meringkus pelaku. Kasus pembunuhan ini akan dilimpahkan ke Polres Karanganyar untuk menjalani proses lebih lanjut. "Saat ini pelaku kita amankan di polsek, sebentar lagi akan kita limpahkan ke Polres Karanganyar," tukasnya.

***

tags: #penganiayaan #tewas #karanganyar #remaja

KOMENTAR

BACA JUGA

TERKINI