Polda Jawa Tengah Putar Balikkan 39.494 Kendaraan Pemudik dari Berbagai Wilayah

Kendaraan pemudik yang akan masuk Jateng itu, kata dia, berasal dari berbagai wilayah. Ada yang dari Jawa Barat, Jawa Timur dan Daerah Istimewa Yogyakarta

Sabtu, 15 Mei 2021 | 13:55 WIB - Ragam
Penulis: Holy . Editor: Wis

KUASAKATACOM, Semarang - Sebanyak 39.494 kendaraan pemudik yang akan masuk Jateng telah diputarbalikkan jajaran Polda Jawa Tengah sejak awal pemberlakuan Penyekatan hingga Sabtu (15/5). 

Hal tersebut disampaikan langsung oleh KaPolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Luthfi saat kunjungan kerja, di Kabupaten Grobogan, Sabtu (15/5). Irjen Luthfi mengatakan, sejak pertama kali pemberlakuan Penyekatan, pihaknya menempatkan 14 titik Penyekatan. Dari 14 titik Penyekatan ini, pihaknya telah memutarkan balikkan kendaraan pemudik yang hendak nekat masuk Jateng. 

BERITA TERKAIT:
Polda Jateng Pantau Penjualan Gas 3 KG; Cegah Potensi Penyimpangan Distribusi
Jelang Nataru, Polda Jateng Periksa Kelaikan 420 Armada Bus
Bidhumas Polda Jateng Gandeng Pertamina Serahkan Santunan kepada 102 Anak Panti Asuhan
Komnas HAM Gali Informasi Kasus Tawuran-Penembakan di Semarang
Polda Jateng Gelar Apel Serpas PAM TPS; kerahkan 1.112 Personel Ke 10 Polres

"Di hari kesembilan Penyekatan ini (15 Mei), Kita sudah melakukan putar balik 39.494 kendaraan yang akan masuk ke Jawa Tengah,'' kata Irjen Luthfi

kendaraan pemudik yang akan masuk Jateng itu, kata dia, berasal dari berbagai wilayah. Ada yang dari Jawa Barat, Jawa Timur dan Daerah Istimewa Yogyakarta.

"Hal ini akan kita lakukan terus hingga Penyekatan ini berakhir," tegasnya.

Ia menambahkan, saat ini jajarannya juga mulai aktif pengawasan pergerakan arus balik. 
 

***

tags: #polda jawa tengah #kendaraan #penyekatan

KOMENTAR

BACA JUGA

TERKINI