Menpora Beri Sinyal Shin Tae-yong Lanjut Latih Timnas
Menpora Amali meyakini Skuad Garuda di tangan Shin Tae-yong ke depannya bakal lebih baik.
Minggu, 02 Januari 2022 | 20:22 WIB - Olahraga
Penulis:
. Editor: Ririn
KUASAKATACOM, Jakarta - Meski Timnas Indonesia menelan kekalahan di Final Piala AFF 2020, Menpora Zainudin Amali tetap optimistis masa depan Timnas bakal lebih baik. Ia juga mengapresiasi hasil kerja keras Skuad Garuda di kompetisi dua tahunan tersebut.
Menpora Amali mengapresiasi mentalitas anak asuh Shin Tae-Yong yang mengalami banyak kemajuan. "Shin Tae-Yong melatih secara komprehensif bukan hanya melatih taktik, strategi tetapi fisik dan mental, kerjasama tim dan sebagainya." tuturnya, dalam keterangan tertulisnya, Minggu (2/1/2022).
BERITA TERKAIT:
Dito Ariotedjo: Menteri Muda dengan Misi Besar Mengangkat Prestasi Olahraga Indonesia
Menpora Ingin Sederhanakan Cabor di PON, Ini Alasannya
Setiba di Tanah Air, Peraih Medali Olimpiade Paris akan Diarak dengan Mobil Terbuka
Menpora RI Harap Perolehan Emas Veddriq Jadi Motivasi Atlet Lain
Kendal Gelar Kejuaraan Tarkam, Dibuka oleh Menpora
Menpora Amali meyakini Skuad Garuda di tangan Shin Tae-Yong ke depannya bakal lebih baik. Terlebih, tahun depan Indonesia akan mempersiapkan diri menuju Piala Dunia U-20 2021 yang ditunda ke tahun 2023. Tentu hal ini harus dimanfaatkan sebaik-baiknya.
"Pilihan dari federasi kami dukung. Alasannya, kita menjadi tuan rumahnya (FIFA U-20) artinya kita bukan hanya harus sukses menjadi penyelenggara tetapi sukses juga dalam prestasi." terangnya.
Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa pemain yang bermain di Piala AFF 2020 ini sebagian besar adalah pemain muda. Ia juga menilai bahwa di bawah pelatih Shin Tae-Yong mereka memiliki perkembangan yang luar biasa.
"Jadi saya tetap optimistis terhadap masa depan mereka bersama timnas." tukasnya.
***tags: #menpora #timnas indonesia #shin tae-yong #zainudin amali
Email: [email protected]
KOMENTAR
BACA JUGA
TERKINI

Indonesia Terima 100 Ton Kurma dari Saudi, Warganet:Baru Tau, Terus Kurmanya Kemana?
19 Februari 2025

Pria Lansia di Brebes Jadi Tersangka Kasus Pencabulan Anak
19 Februari 2025

Warak Ngendog Menghilang, Pemkot Semarang Tak Serius Gelar Acara Dugder Jelang Ramadan
19 Februari 2025

Tim Gabungan Polda Jateng Gelar Ramp Check untuk Persiapan Mudik Lebaran
19 Februari 2025

Kemenkum Jateng Gelar Rapat Bahas Fidusia
19 Februari 2025

Kasus Pembunuhan di Semarang: Suami Korban Geram, Pelaku Diduga Anak Sendiri
19 Februari 2025

Ribuan Jamaah Hadiri MAN 1 Kota Semarang Bersholawat
19 Februari 2025

Perpisahan PJ Gubernur Jateng, Nana Beri PR Kepada Luthfi dan Gus Yasin
19 Februari 2025

Fariz RM Ditangkap Terkait Narkoba, Polisi Amankan Sabu dan Ganja
19 Februari 2025