Kejari Semarang Musnahkan Ribuan Pasang Sepatu Nike Palsu
Kepala Kejari Semarang Emy Munfarida mengatakan dalam putusan pengadilan perkara tersebut memerintahkan agar barang bukti dimusnahkan.
Rabu, 23 November 2022 | 20:36 WIB - Ragam
Penulis:
. Editor: Fauzi
KUASAKATACOM, Semarang - Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Semarang melakukan pemusnahan ribuan pasang sepatu Nike palsu, Rabu (23/11).
pemusnahan dilakukan setelah perkara tersebut diputus oleh pengadilan dan berkekuatan hukum tetap.
BERITA TERKAIT:
Kemendag Lepas Ekspor Sepatu Nike Senilai USD 96.000
Kejari Semarang Musnahkan Ribuan Pasang Sepatu Nike Palsu
Setelah Neymar, Kini Puma Goda Marcus Rashford
Kepala Kejari Semarang Emy Munfarida mengatakan dalam putusan pengadilan perkara tersebut memerintahkan agar barang bukti dimusnahkan.
"1.947 pasang sepatu palsu merek Nike dimusnahkan berdasarkan putusan pengadilan," ujar Emy Munfarida di Semarang, Rabu (23/11/2022).
Selain sepatu palsu, kejaksaan juga memusnahkan ratusan gram narkotika jenis Sabu-sabu dan ganja, ribuan pol koplo serta 112 telepon seluler.
Dia menuturkan, telepon seluler yang dimusnahkan berasal dari berbagai tindak pidana yang sudah diadili di PN Semarang.
"Ponsel yang dimusnahkan ini merupakan bagian dari sarana melakukan tindak pidana, dalam putusan pengadilan diperintahkan untuk dimusnahkan," tuturnya.
Menurutnya, pemusnahan berbagai barang bukti pidana ini berasal dari 150 perkara. pemusnahan, kata dia dilakukan secara bertahap agar tidak menumpuk di tempat penyimpanan.
Dia menyampaikan, pelaksanaan pemusnahan masih akan dilakukan seiring dengan putusan perkara yang sudah berkekuatan hukum tetap.
***tags: #nike #kejaksaan negeri #pemusnahan #sepatu #kepala kejari semarang
Email: [email protected]
KOMENTAR
BACA JUGA
TERKINI

Gereja Santa Theresia Bongsari Semarang Beri Pelayanan Pengurapan Orang Sakit
17 Februari 2025

KPU Jateng Berhasil Hemat Rp150 Miliar dalam Pilkada, Nana Sudjana Berikan Apresiasi
17 Februari 2025

Dua Pelaku Pembegalan dengan Golok Ditangkap Polisi di Bandung
17 Februari 2025

Presiden Prabowo Umumkan 8 Kebijakan untuk Mendorong Pertumbuhan Ekonomi
17 Februari 2025

Dosen 58 Tahun Dianiaya Pria Muda di Bandung
17 Februari 2025

Althaf Gauhar Auliawan, Berawal Menjadi Penggemar Anime hingga Menjadi Seorang Dosen
17 Februari 2025

Jemaah Haji Indonesia Diharuskan Jadi Peserta Aktif JKN untuk Jaminan Kesehatan
17 Februari 2025

KKP Beri Pelatihan Pengolahan Ikan kepada Istri Nelayan yang Terdampak Pagar Laut
17 Februari 2025

BAZNAS RI Salurkan Bantuan Paket Sembako Warga Terdampak Banjir
17 Februari 2025

Review Film THE BAYOU: Horror Survival yang Mengecewakan
17 Februari 2025

Ratusan Personel Gabungan Dikerahkan untuk Amankan Unjuk Rasa Ojol di Kemnaker
17 Februari 2025