Namanya Masuk Bursa Pilgub DKI Jakarta dan Jateng, Gibran: Yang Menentukan Partai 

"Kami lihat dulu permintaan warga seperti apa. Kami punya ambisi tapi tidak dipilih warga ya percuma," ujarnya.

Jumat, 20 Januari 2023 | 06:10 WIB - Olahraga
Penulis: Issatul Haniah . Editor: Fauzi

KUASAKATACOM, Solo - Nama Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka didengungkan maju ke Pilgub DKI Jakarta dan Jawa Tengah. Kabar terbaru menyebutkan bahwa Gibran akan maju bersama Tri Rismaharini ke Pilgub DKI 2024. 

Menanggapi hal tersebut, Gibran membuka peluang untuk maju ke Pilgub 2024 baik itu DKI ataupun Jateng jika Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menghendaki.

BERITA TERKAIT:
Usai Ditetapkan Wapres, Humas Pemkot Solo Terapkan Aturan Baru Wawancara Gibran 
Gibran Nyatakan Siap Disanksi PDIP karena Didukung Jadi Cawapres Prabowo 
Putusan MK Soal Gugatan Usia Capres Capwapres Dibacakan Besok, Lampu Hijau untuk Gibran? 
Gibran akan Jadi Bahasan Utama dalam Pertemuan Koalisi Indonesia Maju  
Videonya Soal Ajakan Dukung Ganjar Dianggap Langgar UU Pemilu, Gibran Pasrah 

"Yang memutuskan bukan saya. Yang memutuskan kan partai," kata Gibran ditemui di Balai Kota Solo, Kamis (19/1/2023).  

Putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjelaskan, jika dia dan partainya akan terlebih dahulu memetakan keinginan masyarakat sebelum memutuskan.

"Kami lihat dulu permintaan warga seperti apa. Kami punya ambisi tapi tidak dipilih warga ya percuma," ujarnya.

Saat ini, lanjut Gibran dirinya masih fokus di Kota Solo untuk menuntaskan sejumlah program pembangunan. 

"Kami fokus membuka dan meresmikan bangunan fisik yang kami canangkan. Urusan Pilgub dan Pilpre nanti wae," katanya. 

Saat ditanya soal program Pemerintah DKI dan Jateng saat ini, Gibran menyebut bahwa kedua kota tersebut memiliki program yang sudah baik. Sehingga program yang telah dibuat harus kembali dilanjutkan. 

"Program dari pemimpin Sebelumnya juga perlu untuk diteruskan. Saya rasa Jateng dan DKI sama-sama baik," ujar suami Selvi Ananda ini. Gibran menambahkan, DKI dan Jateng ke depan akan menjadi provinsi yang penting di Pulau Jawa. 

"Ke depan DKI sebagai pusat ekonomi Jateng sebagai lumbung pangan," ujarnya. 
 

***

tags: #walikota solo #gibran rakabuming raka #pilgub dki #jawa tengah #pdip

KOMENTAR

BACA JUGA

TERKINI