Mahasiswa SIEGA Unika Ciptakan Inovasi Sepeda Virtual Reality, Ini Keunggulannya
Adanya teknologi itu diharapkan masyarakat dapat menikmati olahraga sepeda.
Sabtu, 11 Februari 2023 | 23:55 WIB - Didaktika
Penulis:
. Editor: Wis
KUASAKATACOM, Semarang - mahasiswa program studi SIEGA (Sistem Informasi, E-Commerce, Game Technology, Akuntansi + SI) Unika Soegijapranata Semarang khususnya konsentrasi Game Technology menciptakan sebuah inovasi baru berupa Game Simulator sepeda Virtual Reality (VR).
Dosen SIEGA sekaligus pembimbing tugas akhir, Erdhy Widyarto Nugroho MT mengatakan Game tersebut merupakan hasil karya salah satu mahasiswa Game Technology yang bernama Sesarius Lintang Mahendra.
BERITA TERKAIT:
Zulhawary, Rutin Bersepeda Demi Jaga Kesehatan
Mahasiswa SIEGA Unika Ciptakan Inovasi Sepeda Virtual Reality, Ini Keunggulannya
Aksi Pencuriannya Viral di Mesos, Dua Maling Sepeda Diringkus Polisi
Gara-gara Nonton Video Klip SID, Fakhruddin Menyukai Sepeda Lowrider
Nekat Curi Sepeda Santa Cruz Seharga Rp 260 Juta, Dua Pemuda Diringkus Polisi
"Dalam inovasi ini pemain dapat bersepeda dari rumah saja tetapi bisa mendapatkan pengalaman layaknya berada di lintasan sepeda asli menggunakan teknologi Virtual Reality," kata Yoga, dalam keterangannya, Sabtu (11/2/2023).
Inovasi ini muncul karena sepeda adalah salah satu bentuk olahraga yang efektif dan mudah dalam membantu menjaga dan meningkatkan kondisi fisik. Bersepeda membantu meningkatkan kondisi jantung dan paru-paru, membakar kalori, dan memperkuat otot-otot tubuh, seperti betis, quadriceps, dan glutes. Ini juga membantu mencegah berbagai penyakit kronis, seperti obesitas, diabetes, dan penyakit jantung.
"Akan tetapi tidak semua orang bisa bersepeda karena suatu alasan tertentu seperti, tidak adanya waktu, kondisi cuaca yang buruk, kurang motivasi, dan sebagainya," jelasnya.
"Dalam simulasi game ini, seseorang dapat bersepeda kapanpun tanpa harus menunggu kondisi cuaca yang baik," sambung dia.
Dalam simulator ini juga menggunakan sensor yang terhubung pada ponsel dan game VR sehingga memungkinkan untuk memberikan pergerakan sesuai dengan aslinya dalam dunia Virtual Reality.
Dengan adanya inovasi ini diharapkan masyarakat luas dapat menikmati olahraga sepeda tanpa harus khawatir dengan permasalahan-permasalahan yang ada seperti kondisi cuaca yang buruk, maupun kesibukannya.
"inovasi-inovasi seperti ini seringkali muncul pada saat tugas kuliah ataupun saat tugas akhir. SIEGA Unika menyediakan berbagai perangkat yang dibutuhkan untuk mengembangkan ide dan kreatifitas mahasiswa, seperti layaknya suasana kerja di perusahaan-perusahaan teknologi dunia," terang dia.
***tags: #sepeda #mahasiswa #unika soegijapranata #cuaca #teknologi
Email: redaksi@kuasakata.com
KOMENTAR
BACA JUGA
TERKINI

Kedapatan Bawa Pistol Airsoft Gun, Empat Pemuda di Depok Dibekuk Polisi
30 Mei 2023

Kemenag Ingatkan Katering Makkah agar Tepat Waktu Distribusikan Makanan
30 Mei 2023

Ribuan Warga Antusias Saksikan Karnaval Pembangunan Bangga Sragen
30 Mei 2023

Embarkasi Solo Pulangkan Satu Calon Jemaah Haji, Ini Alasannya
30 Mei 2023

Bupati Khadziq Berharap Anak-anak Miliki Karakter Temanggungan
29 Mei 2023

DVY Suarakan Keseimbangan di EP Perdana “Same As You”
29 Mei 2023

PSS Lakukan TC di Kaliurang
29 Mei 2023

Moro Soetta Jadi Tongkrongan Baru Anak Muda Kebumen
29 Mei 2023

Pemkab Temanggung Lepas Jemaah Haji Kloter 18
29 Mei 2023