Diduga Hendak Bunuh Diri, Pria 68 Tahun Hilang di Sungai Serayu Banyumas
“Diketahui pertama kali kejadian pada Minggu (19/02) sekitar pukul 13.30 Wib. Saat itu korban pergi dari rumah dengan adanya masalah pribadi.
Senin, 20 Februari 2023 | 13:54 WIB - Ragam
Penulis:
. Editor: Hani
KUASAKATACOM, Banyumas – tim SAR Cilacap mendapatkan informasi terkait satu orang berusaha bunuh diri dengan menceburkan diri ke Sungai Serayu Jembatan Merah, Desa Sokawera, Kecamatan Patikraja, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.
Kepala Kantor SAR Cilacap Adah Sudarsa mengatakan awal mendapatkan informasi tersebut dari Polsek Kebasen pada Minggu (19/02) pukul 14.39 Wib. Pria yang hendak bunuh diri itu bernama Sukirno (68) warga asal Desa Sokawera, Rt 02 Rw 03, Kecamatan Patikraja, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.
BERITA TERKAIT:
Seorang Wanita Ditemukan Tewas di Sungai Serayu Banyumas
Seorang Anak Dikabarkan Tenggelam di Sungai Serayu Purbalingga
Seorang Kakek Dikabarkan Hilang usai Menjaring Ikan di Sungai Serayu Banjarnegara
Seorang Warga Tanpa Identitas Dikabarkan Tenggelam di Sungai Serayu Purbalingga
Upayakan Konservasi di Hulu DAS Serayu, Jasa Tirta I Sumbang 500 Bibit Pohon
“Diketahui pertama kali kejadian pada Minggu (19/02) sekitar pukul 13.30 Wib. Saat itu korban pergi dari rumah dengan adanya masalah pribadi. Adik korban berusaha mengejar korban. Namun setelah beberapa saat, ditemukan sepeda, KTP, Handphone, dan baju korban berada di tengah jembatan,” kata Adah, di Banyumas, Senin (20/2/2023).
Menurut keluarga korban, sebelumnya korban memiliki Riwayat kejiwaan dan kerap melakukan percobaan bunuh diri namun masih dapat digagalkan oleh masyarakat sekitar.
“Setelah mengetahui informasi hilangnya Sukirno, 1 tim rescue dari Unit Siaga SAR Banyumas diberangkatkan ke lokasi kejadian beserta peralatan lengkap di air seperti Landing Craft Rubber (LCR), Aqua Eye, Underwater Search Device, dan Alat Komunikasi,” jelasnya.
Pencarian pada hari pertama Minggu (19/2) hingga pukul 17.15 Wib sudah dilakukan Bersama dengan Tim SAR Gabungan, akan tetapi belum membuahkan hasil.
Pencarian hari kedua dilakukan pada Senin (20/02) pukul 07.00 Wib dengan rencana operasi SAR dibagi menjadi 2 Search Rescue Unit (SRU). SRU 1 melakukan pencarian di permukaan air dengan menggunakan 2 set LCR dari Basarnas dan BPBD Banyumas sejauh 5 Kilometer dari lokasi kejadian sampai dengan Bendung Gerak Serayu (BGS). SRU 2 melakukan pemantauan di titik-titik kemungkinan korban tersangkut diantaranya di Depo Pasir Kalirajut, Depo Pasir Tumiyang, Dermaga Tambak Negara, dan Bendung Gerak Serayu.
***tags: #sungai serayu #bunuh diri #tim sar cilacap
Email: [email protected]
KOMENTAR
BACA JUGA
TERKINI
Mobil di Semarang Terparkir Malah Kehilangan Empat Ban
07 Desember 2024
Tahapan Produksi di Pabrik Karton Box Surabaya
07 Desember 2024
Lapas Brebes Fasilitasi Warga Binaan dengan Keluarganya Lewat Layanan Kunjungan Tatap Muka
07 Desember 2024
Tingkatkan Promosi Pariwisata di Jateng, Tour Tour de Borobudur Lintasi Jalan Sepanjang 129 KM
07 Desember 2024
Rektor Undip Launching Aplikasi Skrining Kesehatan Mental
07 Desember 2024
Polisi Tangkap Tujuh Tersangka Kasus Perdagangan Orang Modus Pengantin Pesanan
07 Desember 2024
Dinkes Sragen Perkenalkan Berbagai Inovasi Kesehatan dalam PIKES 6 2024
07 Desember 2024
Dukung Ketahanan Pangan, Lapas Semarang Panen Sayuran Hasil Menanam
07 Desember 2024
Bongkar Praktik Kecantikan Ilegal, Polisi Tetapkan Dua Tersangka
07 Desember 2024
Perkuat Bank Sampah, DLH Sragen Gandeng Mitra Pembangunan
07 Desember 2024
Alami Gagal Ginjal, Margriet Narapidana Pembunuhan Angeline Meninggal Dunia
07 Desember 2024