Momen Jan Ethes Jadi Player Escort Dampingi Kiper Argentina Emiliano Martinez Jadi Sorotan Warganet
Gibran juga mengomentari salah satu postingan warganet yang menyorot sepatu Jan Ethes.
Selasa, 20 Juni 2023 | 17:52 WIB - Olahraga
Penulis:
. Editor: Wis
KUASAKATACOM, Semarang – Salah satu cucu Presiden Jokowi, Jan Ethes Srinarendra menjadi perbincangan warganet. Hal ini lantaran kemunculannya dalam laga Indonesia vs Argentina menjadi player escort atau pendamping bagi kiper Tim Tango Emiliano Martinez.
Ayah Jan Ethes, Gibran Rakabuming Raka pun turut mengomentari momen saat anaknya mendampingi kiper Emiliano Martinez dalam laga yang digelar di Stadion Gelora Bung Karno Senin (19/6/2023) malam itu.
BERITA TERKAIT:
Gibran Tuai Kritikan Usai Bagi-bagi Buku Bersampul Jan Ethes
Gibran Kunjungi Rumah Raffi Ahmad, Jan Ethes dan Rafathar dan Tanding Basket
Chill Banget! Makan Bareng Keluarga, Selvi Ananda Taruh Tas Ratusan Juta di Lantai
Momen Jan Ethes Jadi Player Escort Dampingi Kiper Argentina Emiliano Martinez Jadi Sorotan Warganet
Manfaatkan Cuti Bersama, Jokowi Ajak Cucu Jalan-jalan ke Solo Safari
"Malah nyasar sama Martinez," cuit Gibran melalui akun @gibran_tweet sambil menyertakan potret Jan Ethes berdiri di depan Martinez, dikutip Selasa (20/6/2023).
Tak hanya itu, ada pula foto lain Jan Ethes dan Martinez yang beredar di Twitter. Dalam foto itu, terlihat para pemain Argentina masih berada di lorong Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) sebelum memasuki lapangan untuk melakoni FIFA Match Day.
Jan Ethes mengenakan jersey warna biru, celana biru, dan sepatu putih saat mendampingi kiper Tim Nasional (Timnas) Argentina bernomor punggung 23. Selain ekspresinya, sepatu yang dikenakan Jan Ethes menarik perhatian publik.
Gibran juga mengomentari salah satu postingan warganet yang menyorot sepatu Jan Ethes. Dia pun berkelakar anaknya salah sepatu.
"Salah sepatu," cuit putra sulung Presiden Jokowi itu.
Ternyata, Jan Ethes tidak menggunakan sepatu bola, seperti player escort lainnya. Anak berusia tujuh tahun itu justru menggunakan sepatu basket berwarna putih dengan aksen berwarna abu-abu dan hitam.
Sontak, banyak warganet yang turut mengomentari foto tersebut. Mereka menyebut bahwa ..
"Pemain basket kok...dadi anak gawang balbalan kan sampingan...wwkwkwk," kata warganet.
"Itu si martinez tau gk mas yg di gandeng itu cucu org nomer 1 di indonesia," timpal lainnya.
"Yg penting gandengan sama martinez ya ethes," ungkap lainnya.
"Udah gada yg ngehh malah diperjelas," ujar yang lain.
player escort sendiri adalah anak-anak yang berjalan mendampingi para pemain sepak bola ketika memasuki lapangan. Selain player escort, sebutan lain untuk anak-anak pendamping para pemain tersebut adalah child mascot atau match mascot.
Dilansir dari Your Soccer Home, hadirnya anak-anak sebagai player escort bertujuan untuk mempromosikan bahwa sepak bola adalah pertandingan yang ramah keluarga. Selain itu, player escort juga merupakan bagian dari kampanye hak-hak anak dan fair play.
***tags: #jan ethes #emiliano martinez #gibran rakabuming raka #presiden jokowi #player escort
Email: [email protected]
KOMENTAR
BACA JUGA
TERKINI
Kapolres Wonosobo Minta Relawan Penanggulangan Bencana Siap Siaga
09 Desember 2024
Kisah Haru Anak Badut: Perjuangan Kecil di Tengah Kerasnya Hidup
09 Desember 2024
Seorang Ibu Bawa Anaknya ke Kantor Polisi lantaran Sering Berperilaku Buruk
09 Desember 2024
BPBD Lebak Laporkan Adanya Lima Korban Tewas akibat Bencana Alam
09 Desember 2024
Viral! Pedagang Bakso Sepi Pembeli di Tengah Ramainya Antrean Bubur Ayam
09 Desember 2024
Terpidana Mati Mary Jane Dipulangkan ke Filipina, Hukuman Diubah Jadi Seumur Hidup
09 Desember 2024
TPPP Polrestro Jaksel Gagalkan Aksi Balap Liar di Kebayoran Baru
09 Desember 2024
Ilmuwan Inggris Kembangkan Baterai Berlian yang Bisa Dipaki hingga Ribuan Tahun
09 Desember 2024
Seorang Lansia Meninggal Dunia saat Naik Angkot di Sawah Besar
09 Desember 2024
Harvey Moeis Jalani Sidang Tuntutan Kasus Dugaan Korupsi Hari Ini
09 Desember 2024
Polres Semarang Gelar Apel Siaga Bencana
09 Desember 2024