Polisi Buru Pelaku Tawuran yang Tewaskan Satu Orang di Ciputat
Saksi yang melihat kejadian itu kemudian melaporkannya ke pihak kepolisian.
Minggu, 24 September 2023 | 13:26 WIB - Ragam
Penulis:
. Editor: Surya
KUASAKATACOM, Tangerang - Polisi mengejar pelaku tawuran di Ciputat, Tangerang Selatan pada hari Sabtu (23/9/2023) dini hari. Pasalnya, tawuran tersebut menyebabkan seorang pemuda inisial AN (24).
Kapolsek Ciputat Timur, Kompol Agung Nugroho menerangkan bahwa korban terlibat dalam aksi tawuran dengan kelompok lawan yang menggunakan senjata tajam.
BERITA TERKAIT:
Polisi Sita Sejumlah Senjata Tajam saat Bubarkan Tawuran di Kolong Manggarai Jaksel
Belasan Remaja Diamankan Polisi lantaran Terlibat Tawuran di Tangsel
Hindari Tawuran, Pelajar Dilarang Keluyuran Lebih dari Jam 10 Malam
Kepergok Hendak Tawuran, Sekelompok Pelajar Bersajam Diamankan Polisi
Polisi Amankan Seorang Pria Bersajam, Diduga Hendak Tawuran
“Terjadi tindak pidana pengeroyokan dan atau penganiayaan yang mengakibatkan Korban meninggal dunia,” ujar Agung, Sabtu (23/9/2023).
Dijelaskan Agung, saksi di lokasi menyebutkan korban sempat berjalan sempoyongan dengan kondisi berlumuran darah hingga akhirnya tergeletak.
“Membawa senjata tajam dengan menggunakan sepeda motor. Tidak lama kemudian, saksi melihat korban berjalan sudah dalam keadaan mengeluarkan banyak darah di kepala dan setelah itu korban tergeletak,” tuturnya.
Lebih lanjut, Agung menjelaskan bahwa saksi yang melihat kejadian itu kemudian melaporkannya ke pihak kepolisian. Polisi kemudian menuju ke lokasi untuk mengecek, namun korban sudah meninggal dunia di lokasi dengan kondisi banyak luka di tubuhnya.
“Luka sobek di bagian dada sebelah kiri, luka sobek di bagian dahi atas, luka sobek di lengan sebelah kanan, luka sobek di bagian punggung belakang sebelah kanan,” sambungnya.
Agung menambahkan, tindak lanjut peristiwa tersebut, polisi melakukan penyelidikan untuk memburu pelaku yang terlibat aksi tawuran.
“Membentuk tim dan melakukan penyelidikan dan pengungkapan pelaku,” tukasnya.
***tags: #tawuran #ciputat #tangerang #tewas
Email: [email protected]
KOMENTAR
BACA JUGA
TERKINI

Kurir Sabu Berhasil Ditangkap di Depan Terminal Sawangan
29 November 2023

Rumah Warga Grobogan Kebakaran, Diduga Akibat Korsleting Listrik
29 November 2023

Serunya Tanam Pohon Bareng 3.500 Mahasiswa Baru Unnes di Gunung Ledek Semarang
29 November 2023

Hore! Kadinas di Kudus Ketiban Rezeki, Mobil Dinas di Akhir Tahun
29 November 2023

TKD Prabowo-Gibran Targetkan Raih 45 Persen Suara di Jateng
29 November 2023

Eks Menteri Pertanian SYL Kembali Diperiksa Hari Ini
29 November 2023

Jokowi Resmi Lantik Maruli Simanjuntak sebagai KSAD
29 November 2023

Firli Bahuri akan Diperiksa sebagai Tersangka Kasus SYL Jumat Depan
29 November 2023

Menkomarves Luhut Hadiri Pelantikan Menantu Maruli Jadi KASAD
29 November 2023

Polri Temukan Dugaan Kebocoran Data Pemilih di KPU
29 November 2023