Pemprov Jateng Raih Penghargaan dari KASN
Pengukuran indeks maturitas, jelas Agus, merupakan bagian penting untuk menjaga serta mencegah para ASN, agar tidak melakukan pelanggaran kode etik dan kode perilaku.
Rabu, 27 September 2023 | 06:28 WIB - Ragam
Penulis:
. Editor: Wis
KUASAKATACOM, Semarang- Ketua Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) Agus Pramusinto berikan penghargaan kepada Pj Gubernur Jawa Tengah Komjen Pol (Purn) Nana Sudjana atas keberhasilannya dalam meraih kategori patuh dalam pengukuran Indeks Maturitas Nilai Dasar, Kode Etik dan Perilaku (NKK) ASN dengan raihan skor 364.
penghargaan tersebut diberikan dalam acara Ikrar Bersama dan Penandatanganan Pakta Integritas ASN di Gradhika Bhakti Praja, Selasa (26/09/2023)
BERITA TERKAIT:
Jelang Pelantikan Gubernur Jateng Definitif, Nana Sudjana Minta ASN Pertahankan Kinerja Terbaiknya
Tingkatkan Prestasi Atlet, Nana Sudjana Buka Kejuaraan Bola Voli Piala Gubernur Jateng
Sesuai Standar FIFA, Pj Gubernur Jateng Resmikan Pemanfaatan Kembali Stadion Jatidiri Pasca Renovasi
Pemprov Jateng, Kemenko Pangan, dan Bapanas Berkolaborasi Salurkan Bahan Pangan untuk Korban Banjir Pekalongan
Banyak Atlet Panahan Jateng Berkiprah di Tingkat Nasional, Nana Sudjana Minta Pembinaan Terus Dipertahankan
"Alhamdulillah kami mendapat penghargaan, penghargaan terkait dengan indeks maturitas terkait masalah kode etik, dengan status patuh. Jadi ini artinya, bahwa penilaian selama satu tahun terakhir, ASN di Jateng ini, dalam melaksanakan seluruh kegiatan yang ada, berkaitan dengan masalah kode etik ini, kita patuh," kata Nana usai acara Ikrar Bersama dan Penandatanganan Pakta Integritas ASN.
SEdangkan menurut Ketua KASN Agus Pramusinto, penyelenggaraan Ikrar Bersama dan Penandatanganan Pakta Integritas ASN oleh Pemprov Jateng, juga bagian penting dari upaya pemerintah melakukan pencegahan, agar para ASN tidak melanggar.
Ia membeberkan, saat pilkada tahun 2020, ada sebanyak 2.035 pelanggaran netralitas ASN. Padahal, itu baru separo daerah yang menyelenggarakan. "Tahun depan adalah seluruh kabupaten, provinsi, ditambah pilpres, pileg, DPD dan sebagainya. Maka potensi pelanggarannya bisa 4 kali lipat lebih. Artinya bisa mencapai 8 sampai 10 ribu. Karena itu, kita di awal harus mulai mencegah. Pengawasan terbaik adalah melalui pencegahan," tandasnya.
Pengukuran indeks maturitas, jelas Agus, merupakan bagian penting untuk menjaga serta mencegah para ASN, agar tidak melakukan pelanggaran kode etik dan kode perilaku. Tujuan dari pengukuran indeks ini adalah untuk mengaktifkan instansi pemerintah, agar punya aturan. "Jadi mereka harus membentuk aturan-aturan nilai dasar kode etik, kode perilaku, kemudian disosialisasikan, kemudian ditegakkan. Itu tujuannya," tutupnya.
***tags: #pj gubernur jawa tengah #nana sudjana #komisi aparatur sipil negara #penghargaan
Email: [email protected]
KOMENTAR
BACA JUGA
TERKINI

Festival Jenang Meriahkan HUT ke-280 Kota Solo, Warga Antusias Berburu 10.000 Porsi Jenang
17 Februari 2025

Dugderan 2025 di Semarang Kembali Hadirkan Empat Wahana Permainan
17 Februari 2025

Gereja Santa Theresia Bongsari Semarang Beri Pelayanan Pengurapan Orang Sakit
17 Februari 2025

KPU Jateng Berhasil Hemat Rp150 Miliar dalam Pilkada, Nana Sudjana Berikan Apresiasi
17 Februari 2025

Dua Pelaku Pembegalan dengan Golok Ditangkap Polisi di Bandung
17 Februari 2025

Presiden Prabowo Umumkan 8 Kebijakan untuk Mendorong Pertumbuhan Ekonomi
17 Februari 2025

Dosen 58 Tahun Dianiaya Pria Muda di Bandung
17 Februari 2025

Althaf Gauhar Auliawan, Berawal Menjadi Penggemar Anime hingga Menjadi Seorang Dosen
17 Februari 2025

Jemaah Haji Indonesia Diharuskan Jadi Peserta Aktif JKN untuk Jaminan Kesehatan
17 Februari 2025

KKP Beri Pelatihan Pengolahan Ikan kepada Istri Nelayan yang Terdampak Pagar Laut
17 Februari 2025

BAZNAS RI Salurkan Bantuan Paket Sembako Warga Terdampak Banjir
17 Februari 2025