Viral Mini Cooper Hadang Transjakarta, Polisi Turun Tangan

Polisi yang tiba di lokasi kejadian langsung turun tangan menyelesaikan insiden tersebut.

Minggu, 15 Oktober 2023 | 23:32 WIB - Ragam
Penulis: Fauzi . Editor: Surya

KUASAKATACOM, Jakarta - Polres Metro Jakarta Utara turun tagan atasi perselisihan antara pengemudi Mini Cooper dengan bus TransJakarta di Jalan Pluit Timur Raya, Muara Karang, Penjaringan, Jakarta Utara.

Peristiwa ini terjadi pada Jumat (13/10/2023) malam, di dekat putaran SMK Negeri 56, arah jalan menuju Pantai Maju PIK di wilayah Penjaringan.

BERITA TERKAIT:
Menolak Keras Rencana Penghapusan Transjakarta Koridor 1
Dishub Jakarta Kaji Rencana Kenaikan Tarif Transjakarta
Mobil Dinas Gus Men Masuk Jalur TransJakarta, Jubir Kemenag: Pak Menteri Sedang Menuju Kantor
Dishub DKI akan Beri Sanksi Orang yang Tempel APK di Transportasi UmumĀ 
Viral Mini Cooper Hadang Transjakarta, Polisi Turun Tangan

"Jadi awalnya kendaraan bus TransJakarta melaju di jalan Pluit Timur Raya, tepat di dekat belokan SMKN 56 mengarah pantai maju PIK, kemudian bus itu berserempetan dengan kendaraan Mini Cooper," ungkap Kasat Lantas Polres Metro Jakarta Utara, Kompol Edy Purwanto, Minggu (15/10/2023).

Lebih lanjut, Edy menerangkan bahwa akibat saling berserempetan tersebut, kedua kendaraan mengalami kerusakan. Bahkan kejadian tersebut memicu perselisihan kedua pengemudi.

Edy menambahkan, polisi yang tiba di lokasi kejadian langsung turun tangan menyelesaikan insiden tersebut. Setelah dimediasi, keduanya pun bersepakat untuk diselesaikan secara kekeluargaan.

"Akibat dari kecelakaan kedua kendaraan mengalami kerusakan. Kasus laka lantas selesai secara kekeluargaan, di mediasi di Polsek Penjaringan Jakarta Utara," tukasnya.

***

tags: #transjakarta #polres metro jakarta utara #mini cooper

KOMENTAR

BACA JUGA

TERKINI