Kapolres Semarang Resmikan Gedung SPKT dan Lapangan Apel Pasca Renovasi
Pelaksanaan Renovasi ini berlangsung kurang lebih tiga bulan.
Jumat, 27 Oktober 2023 | 10:13 WIB - Ragam
Penulis:
. Editor: Fauzi
KUASAKATACOM, Ungaran - Sebagai penunjang peningkatan pelayanan maksimal kepada masyarakat, Polres Semarang merubah "wajah"nya. Polres Semarang telah selesai merenovasi gedung Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) dan Lapangan apel Polres Semarang.
Didampingi Bupati Semarang H. Ngesti Nugraha beserta jajaran Forkopimda Kabupaten Semarang, Kapolres Semarang AKBP Achmad Ika Mahendra melakukan pemotongan pita tanda diresmikannya gedung SPKT Polres Semarang, 26 Oktober 2023.
BERITA TERKAIT:
Sosialisasi Anggaran 2024 oleh Polda Jateng di Polres Semarang, AKBP Oka Harap Tak Ada Penyelewengan
Wakapolres, Satu Kabag, Tiga Kasat dan Dua Kapolsek di Polres Semarang Dimutasi
Kapolres Semarang Resmikan Gedung SPKT dan Lapangan Apel Pasca Renovasi
Polda Metro Panggil Kapolrestabes Semarang terkait Kasus Dugaan Pemerasan SYL oleh KPK
Polres Semarang Gelar Trauma Healing Korban Kecelakaan di Bawen
Dia berterimakasih atas dukungan dan suport dari semua pihak sehingga renovasi gedung SPKT dan Lapangan apel Polres Semarang dapat terwujud.
"Atas nama kesatuan maupun pribadi, kami mengucapkan terimakasih atas dukungan dan suport sehingga gedung SPKT dan Lapangan Apel selesai direnovasi. Gedung SPKT merupakan etalase awal dari "wajah" Polres Semarang, dimana masyarakat yang datang ke Polres Semarang dapat merasa nyaman dan terlayani secara Humanis," kata Oka.
Selain Forkopimda, kegiatan kali ini dihadiri pula oleh Kapolres Kendal AKBP Feria Kurniawan, kepala Cabang Bank BCA, BRI, Bank Jateng dan Bank Sahabat Sampoerna.
"Pelaksanaan Renovasi ini berlangsung kurang lebih tiga bulan, dan didukung pula oleh PT. Kanpa dalam arsitektur bangunan SPKT maupun penataan lapangan apel Polres Semarang, dan lapangan apel ini menjadi lapangan apel Tri Brata," jelasnya.
Dalam gedung SPKT selain melayani dalam hal pelaporan kejadian maupun pembuatan administrasi masyarakat, juga terdapat pelayanan SKCK serta monitor CCTV lingkungan Polres Semarang, Polsek jajaran dan jalur protokol di Kab. Semarang.
***tags: #kapolres semarang #peresmian #sentra pelayanan kepolisian terpadu
Email: [email protected]
KOMENTAR
BACA JUGA
TERKINI

Hore! Kadinas di Kudus Ketiban Rezeki, Mobil Dinas di Akhir Tahun
29 November 2023

TKD Prabowo-Gibran Targetkan Raih 45 Persen Suara di Jateng
29 November 2023

Eks Menteri Pertanian SYL Kembali Diperiksa Hari Ini
29 November 2023

Jokowi Resmi Lantik Maruli Simanjuntak sebagai KSAD
29 November 2023

Firli Bahuri akan Diperiksa sebagai Tersangka Kasus SYL Jumat Depan
29 November 2023

Menkomarves Luhut Hadiri Pelantikan Menantu Maruli Jadi KASAD
29 November 2023

Polri Temukan Dugaan Kebocoran Data Pemilih di KPU
29 November 2023

Kemenhub akan Fasilitasi Mudik Gratis Libur Natal dan Tahun Baru
29 November 2023

Memasuki Musim Hujan, Presiden Jokowi Serukan Gerakan Tanam Pohon
29 November 2023

Diduga Terpleset, Pemotor di Semarang Tewas Tertabrak Truk Sampah Plat Merah
29 November 2023