Leon Dozan Bebas dari Tahanan, Janji Tak Akan Mengulanginya Lagi
Leon Dozan mengaku langsung sujud di bawah kaki ibunya usai keluar dari penjara.
Senin, 11 Desember 2023 | 14:56 WIB - Ragam
Penulis:
. Editor: Fauzi
KUASAKATACOM, Jakarta – Aktor Leon Dozan akhirnya bebas dari penjara pada Jumat (08/12/2023). Sebelumnya, ia ditahan pada 17 November 2023 akibat kasus penganiayaan terhadap pacarnya, Rinoa Aurora Senduk dan penghinaan kepada institusi Polri.
Di hadapan media pada Sabtu (09/12/2023), anak aktor Willy Dozan dan Betharia Sonata itu mengucapkan permintaan maaf kepada institusi Polri atas tindakannya.
BERITA TERKAIT:
Leon Dozan Bebas, Rinoa Aurora Senduk Perlihatkan Ekspresi Tak Nyaman saat Dirangkul
Leon Dozan Bebas dari Tahanan, Janji Tak Akan Mengulanginya Lagi
Polisi Sebut Leon Dozan Diduga Aniaya Kekasihnya Dua Kali
Minta Maaf Usai Aniaya Kekasih dan Hina Polri, Leon Dozan Akui Menyesal
Buntut Kasus Aniaya Kekasih, Leon Dozan Ditetapkan Tersangka
"Sekali lagi saya minta maaf kepada institusi Polri, Kapolda, Kapolres, dan semua jajaran kepolisian Republik Indonesia. Saya menyesali perbuatan saya dan berjanji tidak akan mengulanginya lagi," katanya.
"Alhamdulillah masalah ini telah diselesaikan secara damai dan kekeluargaan. Saya berterima kasih kepada Kapolres dan jajarannya karena telah memproses kasus ini dengan baik, kepada pers, dan penggemar saya dalam keadaan apapun," sambungnya.
Sebelumnya, Leon sempat ditetapkan menjadi tersangka atas dua perkara yakni penganiayaan terhadap pacarnya, Rinoa Aurora Senduk dan penghinaan terhadap institusi Polri.
Kasus tersebut sempat membuat heboh di media sosial. Terkait hal tersebut, Rinoa akhirnya melaporkan Leon ke pihak berwajib dan akhirnya ditahan pada 17 November 2023.
Leon kemudian mengajukan restorative justice atau damai kepada korban atas perilakunya tersebut per tanggal 3 Desember 2023. Leon pun akhirnya dibebaskan pada Jumat (08/12/2023) malam.
Usai keluar dari penjara, Leon Dozan mengaku langsung sujud di bawah kaki ibunya, Betharia Sonata.
Leon juga mengaku akan tetap menjalankan aktivitas seperti biasanya. Dirinya juga mengatakan akan meningkatkan ibadah lebih giat dan menjadi pribadi yang lebih baik.
Berita ini ditulis oleh wartawan magang: Maulida Najma Safitri
***tags: #leon dozan #penganiayaan #bebas
Email: [email protected]
KOMENTAR
BACA JUGA
TERKINI

Polres Sragen Siapkan 700 Personel Gabungan untuk Amankan Arus Mudik Lebaran 2025
22 Maret 2025

Baznas Sragen Gelar Pengajian Ramadan Bertajuk "Membasuh Luka Palestina"
22 Maret 2025

Razia Hunian Napi, Petugas Gabungan Lapas Semarang Temukan Sejumlah Benda Terlarang
22 Maret 2025

Empat Kapolres di Jawa Tengah Resmi Berganti, Berikut Rinciannya
22 Maret 2025

Tantangan RUU KUHAP dan Potensi Konflik Kewenangan dalam Penegakan Hukum
22 Maret 2025

Tragedi Maut: Bus Jemaah Umrah Indonesia Terbakar di Arab Saudi, Enam WNI Tewas
21 Maret 2025

Kirab Malam Selikuran di Keraton Solo: Tradisi Penyambutan Lailatul Qadar
21 Maret 2025

Pemkot Semarang Instruksikan Lurah Waspadai Potensi Longsor di Masa Lebaran
21 Maret 2025

Rest Area Milik Pemprov Jateng Siap Sambut Pemudik Lebaran 2025
21 Maret 2025

Siswa SMK di Klaten Didenda Rp 1 Juta usai Tertangkap Jual Ciu Saat Ramadan
21 Maret 2025

Lapas Brebes Gelar Baksos dan Buka Bersama Bareng Keluarga dan Warga Binaan
21 Maret 2025