Heboh! Hujan Salju Turun di Arab Saudi, Warganet: Pertanda Apa Ini?

Beberapa di antara mereka bahkan mengira kiamat sudah dekat.

Selasa, 12 Desember 2023 | 16:33 WIB - Ragam
Penulis: - . Editor: Muyassaroh

KUASAKATACOM, Semarang - Baru-baru ini, warganet dihebohkan dengan fenomena turunnya hujan salju di negara Arab Saudi. Hal ini membuat sejumlah warganet heran sekaligus bertanya-tanya mengapa fenomena ini bisa terjadi.

Momen tersebut terekam dalam sebuah video yang diunggah akun Tiktok @asraa_219. Video berdurasi 33 detik tersebut ternyata telah diunggah pada 5 November lalu. 

BERITA TERKAIT:
Kemenag Imbau Jemaah Haji Tak Bentangkan Spanduk dan Bendera di Tanah Suci
Wamen Arab Saudi Kunjungi Kemenag Bahas Moderasi Beragama
Hati-hati! Merokok di Sekitar Masjid Nabawi Bisa Dipenjara
Ada Beberapa Penyakit yang Rentan Diderita, Berikut Obat yang Direkomendasikan Dibawa Jemaah Haji
Proses Visa Haji Dekati Final

"Snow on Saudi Arabia," tulis akun tersebut. 

Di dalam video tersebut, sang pemilik akun memperlihatkan fenomana hujan salju di wilayah pegunungan Al Lawz, Wilayah Tabuk, 1000 kilometer dari kota Makkah. 

Selain itu, di dalam video juga nampak unta yang sedang berjalan di daerah salju, pegunungan yang ditutupi salju, dan sejumlah orang yang bermain lempar-lemparan bola salju.

Video tersebut lantas menghebohkan warganet Tiktok karena fenomena itu dinilai tidak biasa. Negara Arab Saudi yang merupakan wilayah padang pasir yang panas dan gersang tiba-tiba menurunkan salju

Banyak sekali komentar dari warganet Tiktok yang menanggapi video tersebut. Beberapa di antara mereka bahkan mengira kiamat sudah dekat.

"Arab Saudi memang di bagian tertentu pada musim salju kok, Bukit Jabal Al-Lawz di barat laut Arab Saudi, pegunungan Utara Turaif, Tabuk, Arar dan Rafha," tutur akun @kasnoardiansyah.

"pertanda apakah ini" ujar akun @mas_carito22.

"Hidup d akhir season emang penuh tantangan," punkas @_kentut_berdahak disertai emot nangis.

"kok?! noooo arab dah turun salju," ujar akun @hanx.han tambah emot nangis.

*Ditulis oleh wartawan magang KUASAKATACOM: Rahardian Haikal Rakhman
 

***

tags: #arab saudi #salju #kiamat #padang pasir

KOMENTAR

BACA JUGA

TERKINI