Presiden Jokowi Akui Bahas Pilpres saat Makan Bersama Prabowo
Jokowi makan malam bareng dengan Prabowo Subianto di kawasan Menteng.
Senin, 08 Januari 2024 | 15:23 WIB - Ragam
Penulis:
. Editor: Surya
KUASAKATACOM, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengaku membahas tentang pemerintahan hingga pemilihan presiden (Pilpres) saat makan bersama Prabowo Subianto. Tak hanya dengan Ketua Umum Partai Gerindra, Jokowi juga membahas hal yang sama dengan Airlangga Hartarto, dan Zulkifli Hasan.
"Bahas pemerintahan ada, bahas Pilpres juga ada," kata Jokowi usai meresmikan Jalan Tol Pamulang-Cinere-Raya Bogor, di Gerbang Tol Limo Utama, Depok, Jawa Barat, Senin.
BERITA TERKAIT:
Mahfud MD: Keputusan Jokowi Sah Walau Ijazahnya Terbukti Palsu
Vicky Prasetyo Temui Jokowi di Solo, Bahas Evaluasi Pilkada dan Politik
Prabowo Pimpin Parade Senja di Akmil Magelang, Didampingi SBY dan Jokowi
Komisi B DPRD Kota Semarang Soroti Efisiensi Anggaran: Jangan Sampai Merugikan Masyarakat
PDIP Pecat Jokowi, Gibran, dan Bobby sebagai Kader Partai
Jokowi mengatakan pertemuannya dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, dan Ketua Umum Partai Amanat Nasional Zulkifli Hasan adalah agenda makan bersama.
Saat disinggung soal netralitas dalam beberapa pertemuan dengan ketua umum partai di tengah tahapan Pilpres 2024, Jokowi menjawab pertemuan itu dilakukan di luar jam kerjanya sebagai presiden.
"Wong ketemunya kan malam hari, ketemu hari libur kan, dan makan juga," ujar Jokowi.
Jokowi makan malam bareng dengan Prabowo Subianto di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Jakarta, pada Jumat (5/1). Kemudian, Sabtu (6/1), Jokowi sarapan dan olahraga pagi bersama Airlangga Hartarto di Kebun Raya Bogor, Jawa Barat.
Terakhir, Minggu (7/1), Jokowi memenuhi ajakan Zulkifli Hasan untuk makan siang bersama di salah satu restoran di Kota Bogor, Jawa Barat.
***tags: #jokowi #prabowo #pilpres #makan bersama
Email: [email protected]
KOMENTAR
BACA JUGA
TERKINI

USM Resmikan Taman Pancasila, Rektor: Kampus Pemersatu Bangsa
24 Juni 2025

Mahfud MD Sebut USM dalam Posisi Sangat Baik di Usia 38 Tahun
24 Juni 2025

Agustina Wali Kota Semarang Gelar Musrenbang Pemuda
23 Juni 2025

Libur Sekolah, KAI Daop 5 Purwokerto Hadirkan Wahana Mini Game untuk Anak
23 Juni 2025

Kemensos Asesmen Kebutuhan Korban Banjir di Ketapang
23 Juni 2025

Transparan dan Objektif, Lapas Brebes Gelar Sidang TPP Warga Binaan
23 Juni 2025

Polisi Tangkap Tersangka Pembunuhan dan Mutilasi
23 Juni 2025

Kebakaran Rumah di Penjaringan Sebabkan Kerugian Rp5 Miliar
23 Juni 2025