Gara-gara Posting Burger, Gibran Diserang Warganet: Mbuk Postingan yang Berbobot 

"Lu tuh calon wapres tapi gak ada wibawa sama sekali, embok postingan tu yg berbobot dikit. Kasih pendidikan ke rakyat,

Minggu, 14 Januari 2024 | 12:55 WIB - Politik
Penulis: Issatul Haniah . Editor: Fauzi

KUASAKATACOM, Jakarta - Calon Wakil Presiden (cawapres) Gibran Rakabuming Raka menjadi sorotan warga X (Twitter) usai memposting foto burger. Dalam postingan itu, Gibran mengungkap dirinya ingin makan burger

Cuitan dari Gibran di akun miliknya @gibran_tweet bikin heboh netizen. Bahkan ada salah satu akun Twitter yang menyarankan cawapres Prabowo Subianto di Pilpres 2024 agar memosting lebih berbobot.

BERITA TERKAIT:
CEK FAKTA: Efek Fufufafa, Benarkah Gibran Mundur sebagai Wapres? 
Makin Ramai Gibran adalah Fufufafa, Warganet Desak Prabowo Ganti Wapres 
Pakar Tata Negara: Fufufafa Perkuat Gibran Tak Pantas Jadi Wapres
Nomor Telepon Akun Fufufafa Ada Dalam Berkas Pendaftaran Gibran sebagai Wali Kota Solo
Pakar: Soal Fufufafa, Prabowo Boleh Ajukan Penghentian Gibran sebagai Wapres Usai 20 Oktober

"Lu tuh calon wapres tapi gak ada wibawa sama sekali, embok postingan tu yg berbobot dikit. Kasih pendidikan ke rakyat, bukan cuma cengengesan, cengar cengir, kucap kicep doank," tulis akun @dedy***. 

Postingan akun itu pun mendapat 27 like dari pengguna Twitter lainnya. 

Sementara postingan Gibran soal dia ingin makan burger, hingga Minggu pagi, terpantau mendapat 5000 tanda like dan dikomentari sebanyak 666 pengguna Twitter.

Ada juga warganet lain yang merespon postingan Gibran itu denga mengunggah singkong rebus sebagai makanan favoritnya.

"Ini makanan asli dri negeri ini, mulai dri nenek moyangku sampai neil amstrong kebulanpun tetap makan ini, ndak spt elu sul kebarat2an," cuit akun @pung***.


 

***

tags: #gibran rakabuming raka #cawapres #burger

KOMENTAR

BACA JUGA

TERKINI