Kecelakaan Lalu Lintas di Ring Road Barat Sleman, Satu Orang Meninggal Dunia
Kantor Basarnas Yogyakarta segera merespons laporan tersebut dengan mengirimkan satu tim rescue yang dilengkapi dengan peralatan ekstrikasi
Jumat, 08 Maret 2024 | 22:27 WIB - Ragam
Penulis:
. Editor: Fauzi
KUASAKATACOM, Sleman - kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di Ring Road Barat, tepatnya di Jalan Siliwangi di depan Mako Kikav-2/JRTR Banyuraden Gamping, kabupaten Sleman, pada Jumat (8/3/2024).
Kepala Kantor Basarnas Yogyakarta, Kamal Riswandi, menyampaikan bahwa petugas piket menerima laporan mengenai kecelakaan lalu lintas dengan korban terjepit di bagian tubuh kendaraan di Jalan Siliwangi Banyuraden Gamping, Sleman. Kronologi kejadian tersebut bermula ketika mobil Mitsubishi PickUp Box melaju dari arah utara ke selatan.
BERITA TERKAIT:
Enam Jemaah Umrah yang Wafat dalam Kecelakaan Bus akan Dimakamkan di Saudi
KJRI Jeddah Bantu Korban Kecelakaan Bus Jemaah Umrah
Seorang Pemotor Tewas akibat Kecelakaan Lalu Lintas di Jakbar
Bus Rombongan Pengajian Terguling di Wonogiri, 1 Orang Tewas
Pemotor Korban Kecelakaan Bus di Pati Meninggal Dunia
Saat tiba di lokasi kejadian, roda depan sebelah kiri mobil menabrak divider beton pembatas jalur, kemudian melaju oleng dan menabrak gerbang Mako Kivav-2/JRT, menyebabkan kecelakaan tersebut.
Kantor Basarnas Yogyakarta segera merespons laporan tersebut dengan mengirimkan satu tim rescue yang dilengkapi dengan peralatan ekstrikasi untuk menangani khusus korban yang terjepit di dalam kendaraan. Tim rescue tersebut berkoordinasi dengan potensi SAR yang sudah berada di lokasi kejadian.
Proses evakuasi korban terjepit berlangsung selama kurang lebih 50 menit, dan sayangnya, korban bernama Candra Tarmedi (26 tahun, laki-laki), warga Keruk IV, Banjarejo, Tanjungsari, GK, yang merupakan pengemudi mobil, berhasil dievakuasi dalam keadaan meninggal dunia.
Sementara itu, satu orang korban lainnya, kernet mobil bernama Heri Santoso Wardoyo (57 tahun, laki-laki), warga Buniwah 02/01 Buniwah Bojong Tegal, Jawa Tengah, berhasil dievakuasi dalam kondisi selamat.
Dengan evakuasi korban selesai, operasi SAR dinyatakan ditutup, dan semua unsur SAR gabungan yang terlibat dikembalikan ke kesatuannya masing-masing. Kejadian ini menjadi peringatan bagi masyarakat untuk selalu mematuhi aturan lalu lintas dan mengedepankan keselamatan saat berkendara.
***tags: #kecelakaan #lalu lintas #sleman #kepala kantor basarnas yogyakarta
Email: [email protected]
KOMENTAR
BACA JUGA
TERKINI

Wasit Tajikistan Pimpin Laga Indonesia vs Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026
24 Maret 2025

Selandia Baru Lolos ke Piala Dunia 2026 Usai Kalahkan Kaledonia Baru
24 Maret 2025

Pemprov Jateng Hapuskan Pokok Pajak dan Denda Pada PKB
24 Maret 2025

BPI Danantara Resmi Perkenalkan Jajaran Direksi dan Dewan Penasihat
24 Maret 2025

Kemenperin Usulkan Moratorium Ekspor Kelapa Akibat Kelangkaan dan Harga Mahal
24 Maret 2025

Ahmad Luthfi Pastikan Perusahaan Bayar THR Karyawan
24 Maret 2025

Pemotor di Sleman Tewas Usai Tabrak Truk yang Mogok di Jalan Babarsari
24 Maret 2025

Polres Jaktim Tepis Isu Polisi Tangkap Mahasiswa dan Minta Tebusan Rp12 Juta
24 Maret 2025

Warga Jember Dikejutkan Ular King Kobra Masuk Rumah saat Sahur
24 Maret 2025

7 Deretan Film Yang Siap Temani Lebaranmu di Bioskop
24 Maret 2025