Meski Ramadan Selesai, Umat Muslim Diimbau Lanjutkan Berbuat Amal Baik

Beberapa nilai baik yang perlu dilakukan antara lain adalah agar tetap beribadah dan rajin melaksanakan shalat berjamaah di masjid.

Jumat, 12 April 2024 | 10:40 WIB - Ragam
Penulis: Fauzi . Editor: Surya

KUASAKATACOM, Jakarta - Seluruh Umat Muslim di Indonesia diimbau tetap menjaga amal baik yang dilakukan pada saat Ramadan seusai merayakan Idul Fitri 1445 Hijriah. Imbauan itu disampaikan oleh Wakil Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) Anwar Abbas.

Anwar mengatakan, Umat Muslim di Indonesia perlu menjaga nilai-nilai kepedulian dan kebersamaan terhadap seluruh umat, agar senantiasa mampu merekatkan kebersamaan, tidak hanya umat Islam, namun untuk seluruh masyarakat.

BERITA TERKAIT:
MUI Minta Pemerintah Segera Ungkap "Dalang" di Balik Pagar Laut Ilegal di Tangerang
Waketum MUI Harap Gencatan Senjata di Gaza Permanen
MUI Sarankan Penguatan Keagamaan jika Libur Sebulan Ramadhan Diterapkan
MUI Jateng Keluarkan Fatwa, Kiai Shodiq: Ini Tidak Adil dan Memecah Belah Umat
MUI Ajak Masyarakat Lanjutkan Boikot Produk yang Terafiliasi dengan Israel

"Terutama dalam mewujudkan Islam yang rahmatan lil alamin, sehingga kehadiran Islam di negeri ini tidak hanya bisa dinikmati oleh umat Islam, tapi juga oleh umat-umat dari agama lain," katanya dikutip, Jumat.

Dengan upaya tersebut, Anwar menyebut persatuan dan kesatuan masyarakat Indonesia dapat terwujud.

Lebih blanjut, ia mengatakan kenikmatan hidup di Indonesia dapat dirasakan oleh seluruh masyarakat Indonesia tanpa terkecuali.

Salah satu contoh nyata, ungkap Anwar, adalah empati masyarakat dalam memberi satu sama lain, yang menjadikan masyarakat dapat membeli barang-barang perlengkapan untuk merayakan Idul Fitri.

"Hal-hal seperti ini hendaknya tetap bisa dijaga dan ditingkatkan, sehingga rasa solidaritas dan kebersamaan di antara keluarga dan warga masyarakat tetap bisa terjaga dan terpelihara dengan baik," katanya.

Anwar menambahkan, beberapa nilai baik yang perlu dilakukan antara lain adalah agar tetap beribadah dan rajin melaksanakan shalat berjamaah di masjid.

"Umat Islam hendaknya terus menjaga dan menumbuhsuburkan nilai-nilai yang sudah diajarkan oleh Ramadhan kepada kita," tukasnya.

***

tags: #majelis ulama indonesia #anwar abbas #ramadan #idul fitri

KOMENTAR

BACA JUGA

TERKINI