Shin Tae-yong Jujur Soal Penampilan Ernando Ari: Momen Krusial Koper Lakukan Penyelamatan
Kiper Persebaya Surabaya itu melakukan empat kali penyelamatan dan membuat gawangnya tidak dijebol lawan.
Jumat, 19 April 2024 | 13:47 WIB - Olahraga
Penulis:
. Editor: Fauzi
KUASAKATACOM, Jakarta - kiper Timnas U-23 Indonesia Ernando Ari tampil cemerlang dalam laga melawan Australia Grup A Piala Asia U-23 2024, Kamis (18/4) di Stadion Abdullah Bin Khalifa, Doha.
kiper Persebaya Surabaya itu melakukan empat kali penyelamatan dan membuat gawangnya tidak dijebol lawan. Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-Yong buka suara terkait penalti pada laga melawan Australia.
BERITA TERKAIT:
Persebaya Manfaatkan Jeda Kompetisi untuk Pulihkan Keadaan Pemain Andalannya
Ernando Ari Buka Suara terkait Pemain Titipan Seleksi Timnas Indonesia U-16
Ernando Ari Ingin Timnas Indonesia U-23 Juara Piala Asia U-23
Ernando Ari Sukses Gagalkan Pinalti Timnas Australia, Ternyata Berkat Doa Bocil Ini
Shin Tae-yong Jujur Soal Penampilan Ernando Ari: Momen Krusial Koper Lakukan Penyelamatan
Shin Tae-Yong menyebut kalau penyelamatan penalti Ernando Arijadi momen krusial pada laga tersebut. Momentum yang tercipta setelah kejadian itu mampu dijaga hingga laga berakhir.
"Setelah kami diganjar hukuman penalti, saya berpikir kalau Komang Teguh menyentuh bola dengan tidak sengaja, tapi kiper kemudian melakukan penyelamatan, itulah momen paling krusial pada laga tadi," kata Shin Tae-Yong.
Terlepas dari itu, pelatih asal Korea Selatan tersebut mengatakan bahwa kepercayaan diri dan mental menjadi kunci di balik sukses Timnas Indonesia U-23 menuai tiga poin perdana sepanjang sejarah keikutsertaan di pentas Piala Asia U-23.
"Tentu saja Australia tim yang kuat, punya kemampuan fisik yang bagus, kecepatan, skill, teknik dan individu pemain yang sangat baik," kata Shin Tae-Yong.
Tetapi saya menekankan kepada pemain untuk tidak boleh menyerah dan tetap percaya diri, juga pentingnya mental yang kuat,"
"Pemain melakukan itu semua dengan baik, mereka berusaha dengan upaya yang hebat. Sekarang, tim kami terus berkembang. Itulah yang saya rasa membuat kami menang lawan Australia," ucap Shin Tae-Yong.
Di sisi lain, kemenangan ini membuat Indonesia menempati posisi kedua klasemen sementara usai mengoleksi tiga poin. Indonesia akan menghadapi Yordania pada laga pemungkas yang dilangsungkan Minggu (21/4).
***tags: #ernando ari #shin tae-yong #piala asia #kiper
Email: [email protected]
KOMENTAR
BACA JUGA
TERKINI

Sebanyak 49.218 Jemaah Haji Reguler Lunasi BIPIH 2025
19 Februari 2025

Sinopsis Misteri Rumah Darah: Teror dari Rekaman yang Tak Pernah Tayang
19 Februari 2025

Kemenag akan Gelar Pemantauan Hilal Awal Ramadan 1446 Hijriah di 125 Titik
19 Februari 2025

Polisi Sebut Pelaku Pemalakan Sopir di Cengkareng Positif Konsumsi Narkoba
19 Februari 2025

Mendiktisaintek Pastikan Efisiensi Anggaran Tidak Berdampak pada KIP Kuliah dan UKT
19 Februari 2025

Petugas Gabungan Selamatkan Harimau Sumatera yang Terkena Jebakan
19 Februari 2025

Paus Fransiskus Dirawat di RS karena Menderita Bronkitis
19 Februari 2025

Sebanyak 52.000 Paket Makanan Disiapkan untuk Masyarakat Palestina
19 Februari 2025

Calon Pekerja Migran Meninggal Mendadak di Cilacap, BP3MI Lakukan Penelusuran
19 Februari 2025

Tanggapi Aksi Demo 'Indonesia Gelap,' Prasetyo Hadi: Jangan Membelokkan yang Sebenarnya
19 Februari 2025

BAZNAS RI Luncurkan Program Ramadan Sejuk di 1.000 Masjid
19 Februari 2025