Viral Supir Bus Dapat Rp100 Juta dari Warganet Setelah Beri Makan Pemudik, Ternyata Ini Faktanya
ia tidak berharap mendapatkan donasi usai memberikan bantuan saat Lebaran, itu ikhlas tanpa mengharapkan apapun.
Senin, 22 April 2024 | 12:57 WIB - Ragam
Penulis:
. Editor: Hani
KUASAKATACOM, Jakarta - media sosial dihebohkan dengan supir bus Borlindo dengan rute Palu-Makkasar, M Satir (40) yang mengajak 30 penumpang makan di rumah mertuanya saat Lebaran.
supir bus tersebut viral usai diupload akun TikTok @octavpietherdjumapny pada (10/4). Hal ini berlanjut dengan kabar bahwa Satir menerima bantuan Rp100 juta dari warganet karena kebaikannya itu.
BERITA TERKAIT:
KPK Maksimalkan Medsos untuk Cegah Korupsi, Sasar Gen Z dan Milenial
Keren! Petani Milenial Bantul Manfaatkan Teknologi untuk Penyiraman Sawah Otomatis, Hanya dengan "Ok Google"
Kak Seto: Pemerintah Harus Awasi Medsos dan Blokir Game yang Mengandung Kekerasan
Viral Supir Bus Dapat Rp100 Juta dari Warganet Setelah Beri Makan Pemudik, Ternyata Ini Faktanya
Arif Sugiyanto Siapkan Rp1 Miliar untuk Warga Kebumen yang Mampu Jawab Kuis di Medsosnya
Sayangnya Satir membantah mengenai dirinya mendapatkan uang 100 juta dari warganet. Malah ia tidak berharap mendapatkan donasi usai memberikan bantuan saat Lebaran, itu ikhlas tanpa mengharapkan apapun.
Hal itu dilakukan Satir dengan ikhlas membantu para penumpang yang kelaparan lantaran semua warung makan tutup saat hari Lebaran. Berkat kebaikannya itu, Satir menerima apresiasi dari perusahannya hingga tak sedikit dari warganet yang turut membantu.
Hingga sekarang, Satir mengaku tak ada uang donasi dari netizen sebesar Rp 100 juta. Ia mengaku hanya menerima bantuan dari dua orang melalui rekening dengan jumlah Rp4,5 juta. Sekali lagi, Satir berujar tidak berharap balasan atas kebaikan yang dilakukannya.
"Yang saya tahu belum ada mendapat Rp100 juta," tutur Satir pada (20/4).
Diketahui, Satir telah bekerja di PT PO Borlindo sudah dua tahun lalu. Aksinya tersebut, ia lakukan secara inisiatif untuk mengajak makan penumpang makan di rumah mertua karena melihat para penumpang yang sudah kelaparan.
Sementara saat Lebaran warung tidak ada yang buka.
"Bekerja dua tahun di Borlindo, kejadian ini baru pertama kali mengajak penumpang makan di rumah," ujarnya.
"Kepikiran ajak penumpang makan di rumah karena saya lihat sudah mulai lapar, saya juga mau silaturahmi sama mertua dan istri," tandasnya.
*Ditulis wartawan magang Rahardian Haikal Rakhaman
***tags: #media sosial #supir bus #pemudik #lebaran
Email: [email protected]
KOMENTAR
BACA JUGA
TERKINI

Club Brugge Vs Atalanta: Blauw-Zwart Menang 2-1 Berkat Penalti Kontroversial
13 Februari 2025

Kampung Lorong Buangkok, Kampung Terakhir di Tengah Kemegahan Singapura
13 Februari 2025

Warga Jakarta Barat Diimbau Waspada Ancaman DBD Selama Musim Hujan
12 Februari 2025

Apple Maps Ubah Nama Teluk Meksiko Menjadi Teluk Amerika Atas Perintah Presiden Donald Trump
12 Februari 2025

Indonesia dan Jerman Kolaborasi Kembangkan Industri Tekstil Berkelanjutan melalui Proyek EnaTex
12 Februari 2025

404 Ekor Ternak di Banyuwangi Terpapar Penyakit Mulut dan Kuku, Vaksinasi Serentak Digelar
12 Februari 2025

Kiai di Trenggalek Bantah Tuduhan Persetubuhan, Minta Dibebaskan dari Tuntutan
12 Februari 2025

Vietnam Kurangi Kementerian dan Lembaga Demi Efisiensi Anggaran, Berbeda dengan Indonesia
12 Februari 2025

Kepala Manusia Ditemukan di Pinggir Sungai Konto Jombang
12 Februari 2025

Jalan Kalimalang Bekasi yang Amblas Sudah Diperbaiki, Lalu Lintas Masih Macet
12 Februari 2025