Maarten Paes Resmi Jadi WNI Hari Ini, Siap Perkuat Timnas Indonesia Lawan Irak?

“OFFICIAL! Maarten Paes Resmi Jadi WNI Tadi pagi usai jalani sumpah WNI di Jakarta,” tulisnya. 

Rabu, 01 Mei 2024 | 11:07 WIB - Olahraga
Penulis: - . Editor: Hani

KUASAKATACOM, Jakarta - Kiper FC Dallas, Maarten Paes, resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) hari ini, Selasa (30/4/2024). Kabar itu disampaikan melalui akun Instagram @futboll.indonesiaa. 

“OFFICIAL! Maarten Paes Resmi Jadi WNI Tadi pagi usai jalani sumpah WNI di Jakarta,” tulisnya. 

BERITA TERKAIT:
Tragedi Maut: Bus Jemaah Umrah Indonesia Terbakar di Arab Saudi, Enam WNI Tewas
Ratusan WNI Korban Penipuan Online di Myanmar Berhasil Dievakuasi
Myanmar Serahkan 84 WNI Terduga Scammer ke Thailand, Dipulangkan ke Indonesia
4.276 WNI Masuk Daftar Final Order of Removal di AS, Pemerintah Siaga Beri Pendampingan Hukum
Perjuangan Delapan Tahun, WNA Asal Taiwan Kini Resmi Jadi WNI

Dilansir dari laman resmi Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta, pengambilan sumpah dipimpin Kepala Kantor Wilayah R. Andika Dwi Prasetya.

“Tiba tiba tidak ada angin tidak ada ujan langsung sumpah WNI,” sambung laporan tersebut. 

Sejatinya, proses naturalisasi Maarten Paes sudah rampung pada pertengahan Maret 2024 berbarengan dengan Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen. Namun, karena kesibukannya bersama klub FC Dallas, Maarten Paes belum bisa mengambil sumpah WNI.

Baru pada hari ini, kiper 26 tahun itu akhirnya mendapatkan paspor dan KTP Indonesia. Setelah mendapatkan paspor Indonesia, langkah selanjutnya bagi Maarten Paes adalah menunggu hasil sidang di Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS). 

*Ditulis oleh wartawan magang Rahardian Haikal Rakhman

***

tags: #wni #maarten paes

KOMENTAR

BACA JUGA

TERKINI