Selatan Bali Diprediksi Diterjang Angin Kencang saat World Water Forum
World Water Forum merupakan forum internasional yang melibatkan sejumlah pemangku kepentingan di sektor sumber daya air.
Minggu, 19 Mei 2024 | 17:11 WIB - Ragam
Penulis:
. Editor: Surya
KUASAKATACOM, Denpasar - Balai Besar Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BBMKG) Wilayah III Denpasar memprakirakan bahwa angin kencang hingga mencapai 25 knot atau sekitar 46 kilometer per jam akan menerjang wilayah selatan Bali saat pelaksanaan World Water Forum Ke-10 di Nusa Dua, Kabupaten Badung, Bali.
Kepala BBMKG Wilayah III, Cahyo Nugroho di Denpasar, Minggu, menerangkan bahwa prakiraan cuaca tersebut berlaku mulai 19 hingga 21 Mei 2024, dengan arah angin bertiup dari timur-tenggara.
BERITA TERKAIT:
Keren! Komunitas Peduli Sungai asal Demak Pamerkan Produk Makanan Berbahan Mangrove di WWF
Keberhasilan Pamsimas Dipamerkan di World Water Forum
Efek Perputaran Uang World Water Forum Tembus Rp1,5 Triliun
Jadi Tuan Rumah World Water Forum, Apa Manfaatnya Buat Indonesia?
WWF Aman dan Kondusif, Menteri PUPR Apresiasi Pengamanan TNI-Polri
“Waspadai potensi peningkatan kecepatan angin mencapai 25 knot di wilayah Bali bagian selatan,” katanya.
Sedangkan agenda pembukaan World Water Forum Ke-10 dimulai pada Senin (20/5) di Bali International Convention Center (BICC) Nusa Dua dan di gedung Bali Nusa Dua Convention Center (BNDCC) untuk lokasi pendukung, yang keduanya berada di Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung.
Sebelum pembukaan WWF Ke-10, agenda penting rencananya diadakan pada Minggu ini, yakni penyambutan dan makan malam area luar ruangan di objek wisata budaya, Garuda Wisnu Kencana (GWK) di Jimbaran, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung.
BBMKG Denpasar mencatat cuaca di wilayah Kuta Selatan pada 19 Mei pukul 08.00 Wita hingga pukul 08.00 Wita, pada 20 Mei diperkirakan cerah berawan dengan suhu 26-32 derajat Celcius, dengan kecepatan angin hingga 40 kilometer per jam dan tingkat kelembaban mencapai 60-90 persen.
Sedangkan di wilayah Nusa Dua pada 20 Mei mulai pukul 08.00 Wita hingga pukul 08.00 Wita pada 21 Mei, diperkirakan cuacanya berawan dan cerah berawan dengan suhu diperkirakan mencapai 28-31 derajat Celcius dan tingkat kelembaban mencapai 80 persen.
BBMKG Denpasar mencatat kondisi cuaca itu dipengaruhi oleh suhu muka laut di sekitar wilayah Bali umumnya berkisar 26-31 derajat Celcius.
Kemudian, massa udara basah terkonsentrasi dari lapisan permukaan hingga lapisan 850 milibar (1.500 meter).
Sementara itu, World Water Forum Ke-10 berlangsung pada 18-25 Mei 2024, yang dihadiri sekitar 46 ribu peserta dari seluruh dunia.
World Water Forum merupakan forum internasional yang melibatkan sejumlah pemangku kepentingan di sektor sumber daya air, mulai dari pemerintah, parlemen, pemimpin politik, lembaga multilateral, politisi, akademisi, masyarakat sipil, pelaku usaha, dan lain sebagainya.
WWF Ke-10 mengusung sub-tema utama, yakni ketahanan dan kesejahteraan air, air untuk manusia dan alam, pengurangan dan pengelolaan risiko bencana, tata kelola, kerja sama, dan hidro-diplomasi, pembiayaan air berkelanjutan, dan pengetahuan dan inovasi.
Untuk WWF Ke-10 di Bali, tema besar yang dibahas, yakni air untuk kesejahteraan bersama.
***tags: #world water forum #angin kencang #bbmkg #bali
Email: [email protected]
KOMENTAR
BACA JUGA
TERKINI

Satpol PP Wonosobo Lakukan Sidak Pertanyakan Ijin Pendirian Hotel
16 Maret 2025

Polisi Razia Penjualan Miras Ilegal-Oplosan di Semarang Barat dan Utara
16 Maret 2025

Peselancar Indonesia Rio Waida Lolos ke Babak 32 Besar WSL Portugal Pro
16 Maret 2025

Pasca Perampingan, Menag Dorong Optimalisasi Peran Kemenag
16 Maret 2025

Jelang Duel di Australia, Daud Yordan dan Kambosos "Perang Urat Saraf"
16 Maret 2025

Percepat Capaian Program, Pemprov Jateng Kolaborasi dengan 44 Perguruan Tinggi
16 Maret 2025

Kemenag Siapkan Anggaran Rp828 Miliar untuk Tunjangan Profesi Guru PAI
16 Maret 2025

Manchester City vs Brighton: Haaland dkk Ditahan Imbang 2-2
16 Maret 2025

Penyuluh Agama Dituntut Terampil Berkomunikasi untuk Penuhi Ekspetasi Masyarakat
16 Maret 2025

MotoGP Argentina 2025: Marquez Lanjutkan Dominasi dengan Menangi Sprint Race
16 Maret 2025