Partisipasi Wajib Para Calon Dokter Hewan UGM Lakukan Pemeriksaan Hewan Kurban

Kegiatan ini wajib untuk mahasiswa koasistensi A.2023 dan mahasiswa S1 angkatan 2020/semester 8.

Kamis, 13 Juni 2024 | 10:59 WIB - Ragam
Penulis: Wisanggeni . Editor: Wis

KUASAKATACOM, Yogyakarta- Hari Raya IdulAdha tinggal dalam hitungan hari. Oleh pemerintah tak henti masyarakat diminta cermat dalam memilih hewan kurban yang sudah ditawarkan di mana-mana sejak beberapa hari ini.

Untuk itu Fakultas Kedokteran Hewan (FKH) Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta melalui Departemen Kesehatan Masyarakat Veteriner FKHb UGM, dan bekerja sama dengan Dipertan Prov DIY dan PDHI Cabang DIY mengadakan pengawasan dan pemeriksaan hewan qurban di Wilayah DIY.

BERITA TERKAIT:
Partisipasi Wajib Para Calon Dokter Hewan UGM Lakukan Pemeriksaan Hewan Kurban
Dokter Hewan Muda Perlu Memahami Manajemen RSH
FAO Mendukung Kerja Sama Baru Kementan dan Universitas Gadjah Mada untuk Peningkatan Kesadaran Masyarakat Terhadap Zoonosis Melalui Perguruan Tinggi
74 Siswa SMAN 1 Purbalingga Diterima di 15 PTN, Paling Banyak di UGM
Para Pakar UGM Jelaskan Potensi Rempah-Rempah Indonesia di Mata Dunia

"Kami diwajibkan berpartisipasi untuk melakukan pengawasan dan pemeriksaan hewan kurban dengan memilih wilayah pemeriksaan yang sudah ditentukan," kata Ezell Imanto Nugroho salah satu peserta dari jenjang koasistensi ditemui Selasa 11 Juni 2024 saat pembekalan di FKH.

Penempatan bebas artinya peserta siap ditempatkan di mana pun.

Kuota peseta perwilayah yang meliputi Kota Yogyakarta 70 mahasiswa, Kab Sleman 40, Kab Bantul 80 Kab Gunung Kidul 30, dan Kab Kulon Progo 30.
Penempatan Bebas (Siap ditempatkan dimanapun)

Kegiatan ini wajib untuk mahasiswa koasistensi A.2023 dan mahasiswa S1 angkatan 2020/semester 8.

***

tags: #universitas gadjah mada #dokter hewan #iduladha #hewan kurban

KOMENTAR

BACA JUGA

TERKINI