Warga Bandung Heboh! Jasad Pria Tanpa Identitas Tergantung di Flyover

Saat ditemukan, korban mengenakan sepatu, sweater, dan celana hitam.

Jumat, 28 Juni 2024 | 20:43 WIB - Ragam
Penulis: Issatul Haniah . Editor: Fauzi

KUASAKATACOM, Bandung - Warga Kota Bandung dan Cimahi digegerkan oleh penemuan jasad pria tanpa identitas yang tergantung di flyover Cimindi, Kecamatan Andir, Kota Bandung, pada Jumat (28/6/2024).

Peristiwa ini menarik perhatian warga yang melintas di lokasi kejadian. Para pengendara memperlambat laju kendaraan mereka sekadar untuk melihat jasad korban yang tergantung.

BERITA TERKAIT:
Warga Bandung Heboh! Jasad Pria Tanpa Identitas Tergantung di Flyover
Jelang Sidang Praperadilan Pegi Setiawan, PN Bandung Siapkan Pengamanan
3.976 Ekor Hewan Kurban di Bandung Tak Layak Potong
Artotel Wanderlust Hadirkan More Than Jazz Art di 4 Kota Indonesia
Polisi Tangkap Pegi, Salah Satu DPO Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

Akibatnya, arus lalu lintas di lokasi kejadian baik dari arah Cimahi maupun Kota Bandung menjadi tersendat. Tak lama kemudian, petugas Diskar PB Kota Bandung tiba di lokasi. Mereka mengevakuasi korban dengan teknik vertical rescue pada Jumat pagi.

Tim Inafis Polrestabes Bandung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) di lokasi kejadian. Setelah itu, jasad korban dievakuasi ke Rumah Sakit Bhayangkara Sartika Asih Bandung. Proses evakuasi berlangsung sekitar 30 menit.

Perwira Pengawas (Pawas) Polsek Andir, Iptu Ano Somarno, mengatakan bahwa petugas menerima informasi dari masyarakat terkait pria tanpa identitas yang tergantung di flyover Cimindi pada Jumat subuh.

Petugas segera meluncur ke lokasi kejadian dan mendapati korban tergantung dengan seutas tali. Saat ditemukan, korban mengenakan sepatu, sweater, dan celana hitam.

"Saya menerima informasi dari masyarakat bahwa ada orang gantung diri. Kami langsung meluncur ke TKP. (Korban) diduga gantung diri," kata Iptu Ano.

Berdasarkan hasil pemeriksaan Inafis Polrestabes Bandung, belum ditemukan tanda-tanda kekerasan di tubuh korban. Namun, untuk memastikan penyebab kematian, petugas Polsek Andir akan melakukan penyelidikan lebih lanjut. 

***

tags: #bandung #pria #flyover #jasad

KOMENTAR

BACA JUGA

TERKINI