Viral! Cafe di Thailand Sediakan Kopi dengan Topping Mie Instan

Biasanya para pecinta kopi berkreasi membuat kopi dengan memakai latte.

Rabu, 03 Juli 2024 | 15:20 WIB - Ragam
Penulis: - . Editor: Hani

KUASAKATACOM, Semarang - Baru-baru ini media sosial dihebohkan dengan racikan Kopi nyeleneh dari sebuah cafe di Thailand. Salah satunya racikan Kopi  dengan menambahkan topping mie instan di atas minuman Kopi

Biasanya para pecinta Kopi berkreasi membuat Kopi dengan memakai latte. Lalu dipadukan dengan espresso dan susu. Biasanya ada juga yang menambahkan aneka sirup manis dengan cita rasa nikmat.

BERITA TERKAIT:
Viral! Cafe di Thailand Sediakan Kopi dengan Topping Mie Instan
Barista Indonesia Mikael Jasin Juarai World Barista Championship 2024 di Korsel
ASTON Inn Pandanaran Semarang Hadirkan Paket Combo Spesial untuk Pecinta Kopi, Apa itu? 
Apa itu Kopi Lanang? Ternyata Langka dan Bikin Jadi Pria Perkasa
Indomilk Gelar “Coffeepreneur”, Ajang Dukung Ekonomi Kreatif dan Sirkular untuk UMKM

Tetapi, belakangan ini kreasi latte atau Kopi susu juga lebih kaya variasi. Tak hanya cita rasanya, tapi juga kreasi penyajiannya. 

Tak jarang, kreasinya banyak mengundang kontroversial, seperti yang sebelumnya terjadi di Cina yaitu latte dengan topping irisan daun bawang. Namun saat ini, ada kreasi terbaru yang lebih menghebohkan yaitu Kopi dengan topping mie instan

Seperti kreasi latte nyeleneh lainnya. Latte diracik seperti biasa dengan tambahan susu yang membuatnya creamy, kemudian ditambahkan topping mie instan yang telah direbus.Lalu, mie instan disusun di bagian atas. Terakhir, di tambahkan bumbu bubuk untuk mie instan di atas Kopi itu.

Kopi topping mie instan ini ditawarkan oleh sebuah kafe di Thailand bernama Mond Ca. Cafe ini membagikan kreasinya melalui TikTok beberapa wakatu lalu. Berkat Kreasinya ini berhasil memancing warganet hingga penasaran.

"Setelah Kopi daun bawang, terbitlah Kopi mie," ujar warganet.

"Kemarin daun bawang, sekarang mie, besok apa?" sahut warganet lainnya.

*Ditulis oleh wartawan magang Rahardian Haikal Rakhman

***

tags: #kopi #thailand #mie instan

KOMENTAR

BACA JUGA

TERKINI