Lumpuh Akibat Gangguan Syaraf, Mbah Munikah Dapat Bantuan Kursi Roda - Uang Tunai
Penyaluran bantuan tidak lepas dari kinerja Bhabinkamtibmas yang blusukan di wilayah tugasnya.
Minggu, 17 April 2022 | 15:29 WIB - Nestapa
Penulis:
. Editor: Surya
KUASAKATACOM, Mojokerto - Kapolresta Mojokerto AKBP Rofiq Ripto Himawan meluncurkan program ‘Jumat Barokah’ atau disebut (Jubah ) selama Bulan Suci Ramadan.
Program spesial itu untuk membantu warga masyarakat yang membutuhkan pertolongan.
BERITA TERKAIT:
1,1 juta barel BBM Disalurkan Kilang Pertamina Plaju Selama Lebaran 2023
Bupati Yuni Pimpin Pemusnahan Ratusan Botol Miras, Knalpot Borong, dan Petasan
Cek Ribuan Sampel Takjil, BPOM Temukan Bahan Berbahaya
Hidupkan Malam Lailatul Qadar dengan Amalan-amalan Ini
Perbanyak Ibadah! Ini Tanda-tanda Datangnya Malam Lailatul Qadar
Salah satu yang dlakukan oleh Kapolres dengan program Jubah ini yakni memberikan bansos berupa kursi roda kepada nenek yang biasa dipanggil Mbah Munikah warga Dusun Bolorejo, Desa Mojojajar, Kecamatan Kemlagi, Mojokerto Kota.
Mbah Munikah menderita sakit yang menyebabkan tidak bisa berjalan akibat jatuh dan mengalami gangguan syaraf.
Dari situlah, Rofik tergerak hatinya untuk memberikan bantuan sosial berupa kursi roda sekaligus sembako plus uang tunai kepada Mbah Munikah.
“Bantuan ini ditujukan kepada masyarakat yang masuk kategori keluarga kurang mampu dan mengalami sakit,” ujar Kapolres Mojokerto Kota dilansir dari Tribratanews Jatim, Minggu (17/4/2022).
Penyaluran bantuan tidak lepas dari kinerja Bhabinkamtibmas yang blusukan di wilayah tugasnya untuk mendata warganya yang dianggap layak untuk terima bantuan.
“Anggota yang di Polsek terutama Bhabinkamtibmas yang memberikan informasi dan data warga yang kita anggap layak terima bantuan,” lanjutnya.
Saat kursi roda diserahkan oleh Kapolres Mojokerto Kota kepada ke Mbah Munikah. Tanpa diduga haru biru dialami oleh Mbah Munikah.
Kedua kelopak matanya meneteskan air mata. Bahkan Kapolresta Mojokerto menyempatkan menuntun dibantu Bhabinkamtibmas dan Babinsa saat duduk di kursi roda,
“Kami berharap bantuan yang diberikan dapat meringankan beban yang dialami masyarakat ini merupukan wujud kepedulian Polri terhadap warga masyarakat. Dan kami hanya ingin mewujudkan bahwa keberadaan kami untuk masyarakat dengan memberikan pengayoman, perlindungan dan pelayanan,” sambungnya.
Sementara itu, Mbah Munikah usai menerima bantuan berucap bersyukur. “Matursuwun (Terima kasih) kepada Bapak Kapolres,” kata Mbah Munikah sembari masih menangis.
***tags: #ramadan #jumat berkah #polres kediri kota #mbah munikah
Email: [email protected]
KOMENTAR
BACA JUGA
TERKINI

Survei Tunjukan 48,9 Warga Tak Yakin Gibran Layak Jadi Cawapres
10 Desember 2023

Mbak Ita Puji Muhammadiyah Karena Terlibat Dalam Penurunan Angka Stunting
10 Desember 2023

Heboh! Potongan Payudara Ditemukan di Sungai di Surabaya
10 Desember 2023

Membanggakan, Wakil Indonesia Raih Medali Emas Kejuaraan Catur Junior Asia Timur 2023
10 Desember 2023

Masyarakat Pesisir Diimbau Waspadai Gelombang Tinggi di Sejumlah Perairan Indonesia
10 Desember 2023

Kronologi Pernikahan Sesama Jenis di Cianjur, Tak Bisa Tunjukan Identitas hingga Nikah Siri
10 Desember 2023

Mahfud MD akan Tingkatkan Perlindungan TKI di Malaysia
10 Desember 2023

Heboh Pernikahan Sesama Jenis Cianjur, Pengantin Pria adalah Wanita
10 Desember 2023

Sidang Etik Firli Bahuri Ditargetkan Rampung sebelum Natal
10 Desember 2023

Kejari Purbalingga Sita Pom Mini, Diduga Dibeli Puskesmas untuk Palsukan Nota BBM
10 Desember 2023