Ini Penyakit yang Diderita Mieke Wijaya Sebelum Meninggal Dunia
Mieke Wijaya sebelumnya dirawat di RSPAD (Rumah Sakit Angkatan Darat) Jakarta Pusat.
Rabu, 04 Mei 2022 | 07:05 WIB - Pentas
Penulis:
. Editor: Wis
ARTIS senior Mieke Wijaya meninggal dunia di kediamannya di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Selasa (3/5/2022) pukul 19.30 WIB. Ibunda Nia Zulkarnaen itu menghembuskan nafas terakhirnya di usia 82 tahun.
Mieke Wijaya sebelumnya dirawat di RSPAD (Rumah Sakit Angkatan Darat) Jakarta Pusat.
BERITA TERKAIT:
Perjalanan Karir Mieke Wijaya, Artis Senior yang Meninggal Dunia Usia 82 Tahun
Ini Penyakit yang Diderita Mieke Wijaya Sebelum Meninggal Dunia
Artis Senior Mieke Wijaya Meninggal Dunia, Dimakamkan Satu Liang Lahat dengan Mendiang Suami
"Sempat sakit 1 bulan ya dirawat di rumah sakit selama bulan puasa ya. Mungkin udah takdirnya di usia 82 tahun," ujar Nia Zulkarnaen di rumah duka kawasan Ampera, Jakarta Selatan Rabu (4/5/2022) dini hari WIB.
Nia melanjutkan, sang ibunda meninggal dunia akibat sakit Diabetes dan kanker.
"Mama itu awalnya dari Diabetes, akhirnya ada kanker," imbuhnya.
Seperti diketahui, Mieke Wijaya dikenal sebagai salah satu aktris bertalenta sejak aktif berkarya pada 1955. Ia terjun ke dunia hiburan saat usianya masih 15 tahun.
Salah satu film yang melambungkan namanya ialah Tiga Dara, film bergenre komedi musikal karya Usmar Ismail pada 1956. Film tersebut mampu memperkenalkan sosok Mieke beserta Chitra Dewi dan Indriati Iskak hingga ke kancah Internasional. Film tersebut juga sempat tampil di Festival Film Venesia 1959.
Mieke diketahui masih cukup aktif di dunia hiburan tanah air meski usianya tak muda lagi. Dia bahkan masih sempat membintangi film box office Indonesia Ayat Ayat Cinta pada 2008 lalu.
***tags: #mieke wijaya #meninggal dunia #kanker #diabetes #penyakit
Email: [email protected]
KOMENTAR
BACA JUGA
TERKINI

Indonesia Terima 100 Ton Kurma dari Saudi, Warganet:Baru Tau, Terus Kurmanya Kemana?
19 Februari 2025

Pria Lansia di Brebes Jadi Tersangka Kasus Pencabulan Anak
19 Februari 2025

Warak Ngendog Menghilang, Pemkot Semarang Tak Serius Gelar Acara Dugder Jelang Ramadan
19 Februari 2025

Tim Gabungan Polda Jateng Gelar Ramp Check untuk Persiapan Mudik Lebaran
19 Februari 2025

Kemenkum Jateng Gelar Rapat Bahas Fidusia
19 Februari 2025

Kasus Pembunuhan di Semarang: Suami Korban Geram, Pelaku Diduga Anak Sendiri
19 Februari 2025

Ribuan Jamaah Hadiri MAN 1 Kota Semarang Bersholawat
19 Februari 2025

Perpisahan PJ Gubernur Jateng, Nana Beri PR Kepada Luthfi dan Gus Yasin
19 Februari 2025

Fariz RM Ditangkap Terkait Narkoba, Polisi Amankan Sabu dan Ganja
19 Februari 2025