Profil Ria SW, Food Vlogger Favorit Warganet

Sebelum sukses menjadi konten kreator, Ria SW ternyata sempat bekerja di bidang komunikasi

Kamis, 18 Agustus 2022 | 18:08 WIB - Pentas
Penulis: Siti Muyassaroh . Editor: Wis

RIA Sukma Wijaya atau yang biasa dikenal dengan Ria SW merupakan seorang food vlogger yang populer di Indonesia. Ia merupakan salah satu food vlogger yang digemari warganet.

warganet mengaku menyukai konten Ria SW lantaran tak hanya menyajikan vidoe mukbang makanan dari berbagai daerah, tetapi juga menjelaskan sejarah dari makanan tersebut.

BERITA TERKAIT:
Minta Dijamu Pemilik Restoran, Food Vlogger Ini Justru Dirujak Warganet: Ga Usah Review Kalo Maunya Gratisan
Profil Ria SW, Food Vlogger Favorit Warganet

Selain itu, konten-konten dalam kanal YouTube Ria SW disajikan dengan cara lebih santai dan didukung juga dengan sinematografi yang apik. Kini kanal YouTube-nya yang aktif sejak tahun 2016 itu telah memiliki sebanyak lebih dari 2,9 juta subscriber.

Selain YouTube, Ria SW juga aktif di media sosial Instagram dengan nama akun @riasukmawijaya. Instagram Ria SW ini sudah memiliki 969 ribu pengikut.

Berikut ini merupakan profil Ria SW yang KUASAKATACOM rangkum dari berbagai sumber.

Ria Sukma Wijaya atau yang dikenal dengan Ria SW merupakan YouTuber yang fokus dengan konten-konten seputar dunia kuliner, terutama stret food Indonesia.

 

Sebelum sukses menjadi konten kreator, Ria SW ternyata sempat bekerja di bidang komunikasi, lantaran ia diketahui merupakan lulusan Sarjana Komunikasi di London School of Public Relations (LSPR).

Ia pernah magang di Pusat Berita Infotainment Jakarta (PBIJ) milik Gugun Gondrong, bekerja di Fremantle (media content-business-production), hingga di stasiun televisi SCTV.

Ria juga pernah mencicipi pekerjaan di bidang media digital Malesbangetdotcom (MBDC), dengan membuat 3 program yakni Two Side Make-Up, food series NyamNyamNyam dan Ria’s Vlog.

Setelah berkarir di dunia televisi, Ria SW memutuskan membangun kanal YouTube sendiri di tahun 2016, dan fokus sebagai konten kreator makanan.

Di tahun 2018, Ria SW kemudian melahirkan karya buku berjudul Off The Record yang diterbitkan PT Gramedia Pustaka Utama. Kemudian disusul dengan Off the Record 2 pada 2019 dan Off the Record 3 pada 2021.

Ria Sukma Wijaya juga memiliki bisnis di bidang kuliner dengan membuat usaha street food pada 2019, yang merupakan hasil dari kolaborasi dengan salah satu restoran Korea Omija. Beberapa menu andalannya seperti Tteokbokki (Tteokki) dan minuman susu segar bernama Yippie.

Ria SW pada 2020 juga membuka Street Food Platter & Mokki ala Street Food Platter Korea, dengan menu seperti Yangyeom Chicken, Tteokbokki, Hotteok serta Jumeok-Bap dan Mokki.

Itulah profil Ria SW, food vlogger yang menjadi favorit warganet. Namanya bahkan sempat trending di Twitter lantaran menjadi perbincangan warganet yang mengaku menyukai konten-kontennya.

***

tags: #ria sw #food vlogger #trending di twitter #profil #warganet

KOMENTAR

BACA JUGA

TERKINI