Hotel Metro Park View Sukses Gelar Pesta Tahun Baru dengan Tema "Semarang Night Carnival"
Event ini mengangkat tema "Semarang Night Carnival". Sesuai namanya, kuliner yang dihidangkan dan pameran seni pun Khas Semarangan.
Selasa, 02 Januari 2024 | 20:24 WIB - Hotelife
Penulis:
. Editor: Hani
METRO Park View Hotel Kota Lama Semarang sukses menggelar event malam Tahun Baru sejak Minggu (31/12/2023) malam hingga Senin (1/1/2024) dinihari. Para tamu pun nampak menikmati event ini.
Event ini mengangkat tema "Semarang Night Carnival". Sesuai namanya, kuliner yang dihidangkan dan pameran seni pun Khas Semarangan.
BERITA TERKAIT:
Kota Semarang Siap Sambut Pemudik Idul Fitri 2025
Demo di Kantor Kodim Kota Semarang, Mahasiswa Serukan Penolakan RUU TNI
400 Anggota Pramuka Kota Semarang Jadi Pagar Hidup Pengamanan Dugderan 2025
Dugderan 2025, Walikota Semarang Agustina Bakal Perankan Kanjeng Mas Ayu Tumenggung Purbodiningrum
KKN UPGRIS Kelompok 21 Adakan Workshop Digital Marketing untuk UMKM
Event diawali pada Minggu malam mulai sekitar pukul 19.00 wib. Para tamu diajak makan malam atau dinner di Platinum Restaurant yang terletak di lobby area.
Para tamu menyantap sejumlah makanan khas Semarang, seperti Nasi Ayam Semarang, Nasi Gandul dan lain-lain. Acara kemudian dilanjutkan dengan live music hingga sekitar pukul 23.50 WIB.
Setelah itu, petugas dari hotel bersiap di sekitar area kembang api. Tepat pukul 23.59 wib, seorang petugas hotel menyulut api ke sejumlah kembang api.
Suara gemuruh kembang api pun bermunculan hingga selama 20 menit. Para tamu nampak menikmati pesta kembang api ini. Hal ini nampak dari para tamu yang mengabadikan moment kembang api melalui ponsel pintarnya.
Para tamu yang rata-rata datang dengan keluarganya lalu saling bersalaman mengucapkan selamat Tahun Baru. Begitu juga dengan para karyawan hotel tersebut.
General Manager Metro Park View Hotel Kota Lama Semarang, Pratikno mengatakan tema "Semarang Night Carnival" sengaja diambil untuk membantu mendongkrak pariwisata Kota Semarang.
"Kami sangat gencar promo di luar Kota Semarang supaya makin banyak wisatawan liburan di Kota Semarang. Menu dinner khas Semarang. Apalagi, event Semarang Night Carnival selalu sukses, maka kita ambil tema ini," kata Pratikno.
Melalui tema ini, dia berharap para wisatawan tahu budaya dan berbagai hal yang ada di Ibukota Jawa Tengah.
"Jauh-jauh ke Semarang, dapat sesuatu di Semarang. Jauh jauh ke Semarang, maka kita suguhkan kuliner Semarang dan event khas Semarang," jelasnya.
Pratikno menjelaskan pada akhir tahun ini okupansi booking di hotelnya penuh. Para tamu menginap pun semuanya ikut merayakan Tahun Baru di hotel.
"Dengan banyaknya tamu menginap dan ikut perayaan, mereka pasti upload unggahan di media sosial. Kami yakin ada ribuan viewer menonton. Sehingga makin banyak orang-orang di luar untuk tahu Kota Lama Semarang. Melalui ini pula, nama hotel kami makin dikenal dan kelak makin banyak tamu ke hotel kami," tandas dia.
***tags: #kota semarang #tahun baru #hotel metro park view
Email: [email protected]
KOMENTAR
BACA JUGA
TERKINI

Pemprov Jateng Hapuskan Pokok Pajak dan Denda Pada PKB
24 Maret 2025

BPI Danantara Resmi Perkenalkan Jajaran Direksi dan Dewan Penasihat
24 Maret 2025

Kemenperin Usulkan Moratorium Ekspor Kelapa Akibat Kelangkaan dan Harga Mahal
24 Maret 2025

Ahmad Luthfi Pastikan Perusahaan Bayar THR Karyawan
24 Maret 2025

Pemotor di Sleman Tewas Usai Tabrak Truk yang Mogok di Jalan Babarsari
24 Maret 2025

Polres Jaktim Tepis Isu Polisi Tangkap Mahasiswa dan Minta Tebusan Rp12 Juta
24 Maret 2025

Warga Jember Dikejutkan Ular King Kobra Masuk Rumah saat Sahur
24 Maret 2025

7 Deretan Film Yang Siap Temani Lebaranmu di Bioskop
24 Maret 2025

Bupati Sukoharjo Monitoring Penyaluran THR Dua Perusahaan di Grogol
24 Maret 2025

Pemprov Jateng Hapus Tunggakan Pajak Kendaraan dan Denda
24 Maret 2025