Bukan Beda Agama, Mahalini Mualaf Sebelum Menikah dengan Rizky Febian

Sule juga menegaskan bahwa Mahalini akan menjadi mualaf sebelum pernikahan dengan Rizky Febian

Minggu, 05 Mei 2024 | 23:26 WIB - Pentas
Penulis: Issatul Haniah . Editor: Fauzi

Mahalini telah dipastikan akan memeluk agama Islam untuk menyatukan agama dengan calon suaminya, Rizky Febian, sebelum pernikahan mereka.

Ayah Rizky Febian, Sule, mengungkapkan hal ini setelah menghadiri prosesi Mepamit, di mana Mahalini secara simbolis diserahkan kepada keluarga dan leluhur Rizky Febian.

BERITA TERKAIT:
Rayakan Golden Anniversary, Bunga Tanjung Adakan Pameran Emas dan Berlian di Paragon Mall Semarang
Mahalini dan Rizky Febian Diduga Oplas, Ini Potret Wajah Mereka Sekarang
Potret Olla Ramlan Pakai Baju Ketat dan Tutup Kepala di Nikahan Lini-Iky, Warganet Sebut Mirip Baju Renang
Sah! Rizky Febian dan Mahalini Resmi Menikah
Keluarga Sudah Izinkan Mahalini Mualaf, akan Digelar Pengajian Sebelum Pernikahan 

"Mepamit merupakan simbol penyerahan Mahalini kepada kami, sebagai tanda bahwa dia sudah direstui untuk mengikuti agama suaminya," ujar Sule, Minggu (5/5/2024).

 

Sule juga menegaskan bahwa Mahalini akan menjadi mualaf sebelum pernikahan dengan Rizky Febian yang direncanakan akan dilaksanakan di Jakarta pada 8 Mei 2024. Keluarga juga akan menyelenggarakan pengajian sebagai bagian dari persiapan pernikahan pasangan tersebut.

"Nanti akan dilakukan pengajian dan prosesi mualaf Mahalini sebelum akad nikah. Semuanya akan dilakukan sesuai dengan ajaran agama Islam," tambah Sule.

Sebelumnya, Mahalini dan Rizky Febian telah menjalani rangkaian acara pernikahan adat Bali pada Minggu (5/5/2024) di kediaman Mahalini di kawasan Banjar Aseman Kawan, Desa Tibubeneng, Kuta Utara, Badung, Bali. Mahalini menjalani prosesi Mepamit sebagai bagian dari tradisi pamitan kepada leluhur dan keluarga sebelum menikah.

***

tags: #mahalini #rizky febian #mualaf #menikah

KOMENTAR

BACA JUGA

TERKINI