RSI Sultan Agung Siap Hadapi Banjir dan Rob dengan Tim Sadewa
Direktur RSI Sultan Agung Semarang, Agus Ujianto menyebutkan bahwa tim Sadewa nantinya akan berfokus pada layanan kebencanaan air dengan waktu pelayanan 24 jam
Selasa, 18 Februari 2025 | 16:58 WIB - Berita
Penulis:
. Editor: Rahardian
Banjir dan rob yang terjadi di kawasan Pantura Semarang-Demak masih menjadi ancaman bagi masyarakat terutama bagi masyarakat yang melintasi di jalan tersebut
Akibat sering terkena banjir dan rob, sejumlah wilayah Pantura terdampak, salah satunya yakni Rumah Sakit Islam (RSI) Sultan Agung Semarang
Masalah banjir dan rob menjadi persoalan tahunan bagi masyarakat yang bermobilitas di kawasan Pantura. Sejumlah tempat di wilayah tersebut terkena dampaknya, salah satunya yakni rsi Sultan Agung Semarang
Maka dari itu, pihak RSI Sultan Agung Semarang terus melakukan gerakan dalam menghadapi persoalan itu ketika turunnya hujan, salah satunya membuat tim bencana yang bernama Sultan Agung Disaster Emergency Water Assessment atau disingkat Sadewa
Direktur RSI Sultan Agung Semarang, Agus Ujianto menyebutkan bahwa tim Sadewa nantinya akan berfokus pada layanan kebencanaan air dengan waktu pelayanan 24 jam
Hal itu disampaikan Agus Ujianto saat ditemui di kantornya, pada Senin, 17 Februari 2025
Pelayanan yang dilakukannya bertujuan untuk memudahkan para pasien yang hendak menuju rumah sakit saat banjir dan rob terjadi
Saat ini, tim Sadewa juga membuat pendeteksi dan peringatan banjir yang terbagi menjadi tiga level. Diantaranya hijau yang berarti kondisi masih normal, kuning untuk siaga, dan merah untuk kondisi siaga. Hal ini dipersiapkan untuk pelayanan di RS tetap berjalanan, terutama menghadapi banjir rob
Lebih lanjut, Agus juga menjelaskan halte-halte penjemputan akan menggunakan perahu dengan standar Sultan Agung. Kedepannya pihaknya juga akan berkoordinasi dengan BMPB dan Polairud agar program ini bisa terlaksanaka dengan baik
Ia juga menerangkan tim Sadewa akan menjadi gugus depan dalam penanggulangan bencana air
Sebelumnya, tim ini sudah bergerak saat banjir kemarin. Sehingga tim sadewa harus siap merawat aset dan pasien
Agus mengatakan kedepannya pihak rumah sakit akan meluncurkan program pelatihan kebencanaan air bagi masyarakat. Untuk peluncuran resmu akan dilakukan bulan Februari, lengkap dengan pimpinan dan sesi pelatihan
***Email: [email protected]
KOMENTAR
BACA JUGA
TERKINI

Gerindra Pastikan Tidak Ada Reshuffle Kabinet dalam Waktu Dekat
17 Maret 2025

Pemerintah Bentuk Satgas untuk Realisasi 70 Ribu Koperasi Desa Merah Putih
17 Maret 2025

Polisi Tangkap Dua Pelajar di Magelang, Edarkan Pil Sapi dan Tembakau Sintetis
17 Maret 2025

Gubernur Jateng Minta Pertamina Selesaikan Aduan Soal BBM Tercampur Air
17 Maret 2025

Rapat Konsinyering RUU TNI di Hotel Fairmont Tuai Sorotan
17 Maret 2025

Angin Puting Beliung Terjang Dua Desa di Indramayu, Ratusan Rumah Rusak
17 Maret 2025

Jateng Siap Sambut Kedatangan Pemudik, Ahmad Luthfi Siapkan Langkah Cepat
17 Maret 2025

Kemensos Salurkan Bantuan untuk Warga Terdampak Banjir di Sumedang
17 Maret 2025