Kekeringan di Bringin Semarang, Warga Terpaksa Mandi Sehari Satu Kali
BPBD Kota Semarang sendiri telah melakukan droping air di empat kelurahan yang terdampak kekeringan parah diantaranya di Kelurahan Rowosari, Bringin, Cepoko dan Gondoriyo
Rabu, 14 Agustus 2024 | 23:20 WIB - Berita
Penulis:
. Editor: Kuaka
Memasuki musim kemarau sejumlah wilayah di Kota Semarang mengalami kekeringan
Akibatnya debit air menurun sehingga warga harus berhemat menggunakan air, beberapa warga juga melakukan mandi satu kali untuk menghemat dalam penggunaan air
Sejumlah warga Kota Semarang Jawa Tengah memilih mandi satu kali dalam satu hari lantaran harus menghemat penggunaan air bersih, hal itu dilakukan oleh salah satu warga Bringin Semarang Ali Adnan saat musim kemarau ini
Ali mengatakan di wilayahnya dalam dua bulan terakhir mengalami kesulitan mendapatkan air bersih
Program Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (PAMSIMAS) debit air telah menurun secara drastis selama dua bulan terakhir, terlebih pengaliran air saat ini juga telah terjadwal, untuk pagi hari pebgairan di rt 1 dan 2 sedangkan malam hari untuk rt 3 dan 4
Sementara untuk kebutuhan memasak dan minum warga sekitar terpaksa membeli air isi ulang dengan harga 4.500 rupiah per galon
Menanggapi hal itu BPBD Kota Semarang mensuplai air bersih sebanyak dua mobil tangki atau berisikan 10.000 liter air
Air tersebut ditampung di sebuah tandon besar yang nantinya akan langsung dialirkan ke rumah-rumah warga setidaknya air tersebut dapat digunakan untuk kebutuhan 130 kk
BPBD Kota Semarang sendiri telah melakukan droping air di empat kelurahan yang terdampak kekeringan parah diantaranya di Kelurahan Rowosari, Bringin, Cepoko dan Gondoriyo
***Email: [email protected]
KOMENTAR
BACA JUGA
TERKINI
Bupati Tiwi Tanggapi Pandangan Umum Fraksi DPRD Purbalingga
14 September 2024
Sumarno: Baznas Jateng Berperan Tangani Stunting dan Kemiskinan Ekstrem
14 September 2024
Kalah dari PSBS, Persija Segera Bangkit
14 September 2024
Listrik di Musim Hujan
14 September 2024
Edy Supriyanta Pastikan Bantuan Operasional RT/RW Dianggarkan Sampai Desember
14 September 2024
Pj Gubernur Optimistis Peringkat Jateng Pada PON XXI Terus Naik
14 September 2024
Kalah dari Malut United, Pelatih Semen Padang Mundur
14 September 2024
Raih Perunggu di Paralimpiade, Subhan Diarak Keliling Jepara
14 September 2024
Ingin Hasil Super Estetik! Edit Foto di POCO F6 Pakai Fitur AI Pro
13 September 2024
KPU Jateng Pastikan Dua Paslon Gubernur Lolos Verifikasi Administrasi
13 September 2024
WNI Korban TPPO Disekap di Myanmar
13 September 2024