Ilustrasi vaksinasi. Foto: Istimewa.

Ilustrasi vaksinasi. Foto: Istimewa.

Yulianto Sebut 19 Juta Warga Jateng Telah Divaksin Covid-19

Pemerintah akan menggenjot percepatan vaksin.

Selasa, 16 November 2021 | 08:13 WIB - Ragam
Penulis: Holy . Editor: Fauzi

KUASAKATACOM, Semarang – Pemerintah Jawa Tengah menggenjot percepatan vaksinasi Covid-19 di seluruh daerah. Sampai hari ini, tercatat sudah ada sekitar 19 juta orang telah tervaksin. Jumlah itu akan ditingkatkan hingga sampai akhir tahun.

“Yang sudah tervaksin 66,16 persen atau sekitar lebih dari 19 juta orang sudah divaksin dosis 1 kemarin. Dosis keduanya (tervaksin) 41,5 persen,” kata Kepala Dinas Kesehatan Jawa Tengah Yulianto Prabowo usai rapat penanganan Covid-19 di Kantor Pemprov Jateng, Senin (15/11/2021).

BERITA TERKAIT:
Calon Jemaah Haji Diimbau Tak Takut Lakukan Vaksin Meningitis
Purwakarta Vaksinasi Ribuan Ternak untuk Penuhi Stok Daging Sehat selama Ramadan hingga Lebaran 2024
Wakil Walikota Surakarta Pastikan Tidak Ada Penolakan Imunisasi Polio di Solo
Penolakan Vasiknasi Polio di Rowosari Semarang, Walikota: Mungkin Kurang Sosialisasi
Dinkes Surakarta Sasar 50.000 Anak untuk Vaksinasi Polio

Ia menuturkan, pemerintah akan menggenjot percepatan vaksin. Kepada seluruh daerah, pihaknya memerintahkan kabupaten dan kota untuk mengambil stok vaksin yang ada di provinsi. Mengingat saat ini, jumlah stok vaksin tersedia cukup banyak. 

“Saat ini vaksinnya tersedianya banyak banget,” ucapnya

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menambahkan percepatan vaksinasi dilakukan mengingat seiring menyambut libur Natal dan Tahun Baru (Nataru). Sebab, dari survei Balitbang Kemenhub, potensi perjalanan orang pada libur Nataru nanti diperkirakan ada  sekitar empat juta.

***

tags: #vaksinasi #covid-19 #dinas kesehatan jawa tengah

KOMENTAR

BACA JUGA

TERKINI