Kondisi mobil Kijang saat nyungsep ke persawahan di Sragen. Foto: Instagram @infocegatanwilayahsragen/Ist.

Kondisi mobil Kijang saat nyungsep ke persawahan di Sragen. Foto: Instagram @infocegatanwilayahsragen/Ist.

Gagal Nyalip, Kijang Nyungsep ke Persawahan di Sragen

Pengemudi mobil Kijang diduga lepas kendali, dan tidak dapat menguasai laju kendaraannya.

Kamis, 09 Desember 2021 | 14:14 WIB - Ragam
Penulis: Fauzi . Editor: Ririn

KUASAKATACOM, Sragen – Terjadi kecelakaan lalu lintas di di Jalan Ringroad Utara Sragen, Jawa Tengah, Rabu (8/12/2021) sekitar pukul 13.00 WIB. Dalam kecelakaan itu, sebuah mobil jenis Toyota Kijang warna biru nyungsep ke persawahan di Dukuh Kleco, Desa/Kecamatan Sidoharjo, Kabupaten Sragen

Kanit Laka Satlantas Polres Sragen, Ipda Irwan Marviyanto menerangkan bahwa usai mengalami kecelakaan, kondisi mobil Kijang bernomor polisi AD 1843 SE itu mengalami ringsek di bagian depan sebelah kanan setelah menabrak patok pembatas jalan.

BERITA TERKAIT:
Polisi Sebut Angka Laka Lantas di Jateng Pada Momen Lebaran Tahun Ini Turun 43 Persen Dibanding 2023
Merawat Keselamatan Selama Mudik Lebaran
Polda Jateng Minta Para Orang Tua Tak Izinkan Anak Berkendara
Tergelincir, Pajero di Semarang Tabrak Pohon dan Terbakar 
Berikut Identitas Lima Korban Tewas Laka Tunggal Truk Engkel di Kebumen

Ipda Irwan menuturkan, baik pengemudi maupun penumpang mobil Kijang berhasil selamat. "Pengemudi selamat dan untuk penumpang mengalami luka ringan pada kaki kiri lecet, jari telunjuk kiri lecet, dalam keadaan sadar, dan tengah melakukan observasi di RSUD Sragen." tuturnya, Rabu (8/12/2021).

Diketahui, mobil nahas itu dikemudikan oleh Supardi, warga Desa Pelemgadung, Kecamatan Karangmalang, Kabupaten Sragen. Selain sopir, mobil itu juga ditumpangi seorang penumpang lainnya, yakni Suwarti, warga Desa Pelemgadung, Kecamatan Karangmalang, Sragen.

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa peristiwa itu bermula saat mobil Kijang dengan mobil tak dikenal melaju dari arah selatan menuju utara. "Setelah dekat dengan TKP, pengemudi mobil Kijang hendak mendahului mobil tak dikenal didepannya." jelasnya.

Ipda Irwan menambahkan, pengemudi mobil Kijang diduga lepas kendali, dan tidak dapat menguasai laju kendaraannya.

“Akhirnya (Kijang) menabrak patok pembatas jalan, dan masuk ke sawah." ujarnya. 

***

tags: #kecelakaan lalu lintas #mobil kijang #sragen

KOMENTAR

BACA JUGA

TERKINI