Indonesia Vs Timor Leste: Garuda Muda Menang Telak 4-1

Pada menit ke-76, Indonesia kembali mebobol gawang Timor Leste lewat sepakan Witan Sulaiman.

Selasa, 10 Mei 2022 | 20:52 WIB - Olahraga
Penulis: Fauzi . Editor: Surya

KUASAKATACOM, Jakarta – Timnas Indonesia U-23 sukses mengalahkan Timor Leste dengan skor 4-1 pada laga penyisihan Grup A SEA Games 2021 Vietnam. Duel Indonesia vs Timor Leste tersaji di Stadion Viet Tri, Vietnam, Selasa (10/5/2022) malam WIB.

Gol pertama Indonesia dicetak oleh Egy Mualana Vikri pada menit ke-15. Usai mencetak gol pertama, Timnas Indonesia semakin percaya diri untuk membangun serangan ke pertahanan lawan.

BERITA TERKAIT:
Tundukkan Vietnam, Irak Bakal Hadapi Jepang di Semifinal Piala Asia U-23
Crazy Rich Vietnam Dihukum Mati, Gelapkan Uang Rp200 Triliun
Durian Asal Vietnam Kuasai 31,8 Persen Pasar China
Ragnar Oratmangoen Yakin Indonesia Bisa Berkembang Jadi Tim Bagus
Tekuk Vietnam 3-0, Indonesia Tempel Irak di Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Namun, hingga babak pertama usai, tak ada gol tambahan tercipta. Kedudukan sementara Indonesia unggul 1-0.

Memasuki babak kedua, Indonesia langsung tancap gas untuk menggandakan skor. Jual beli serangan pun terjadi di awal babak kedua. Alhasil, Skuad Garuda Muda mampu mencetak gol kedua lewat sundulan Witan Sulaeman pada menit ke-51.

Tak puas dengan dua gol, anak asuh Shin Tae-yong terus memburu gol ketiga hingga akhirnya Fachruddin mampu mewujudkannya pada menit ke-58. Kapten Timnas Indonesia itu mencetak gol ke gawang Timor Lester lewat sundukannya yang tak mampu dijangkau kiper lawan.

Pada menit ke-69, Timor Leste mampu memperkecil ketertinggalan lewat pemain penyerang mereka.

Namun Indonesia mampu kembali mebobol gawang Timor Leste lewat sepakan Witan Sulaeman pada menit ke-76.

Hingga laga usai, tak ada gol tambahan tercipta. Indonesia menang 4-1 atas Timor Leste.

***

tags: #vietnam #timnas indonesia #sea games #timor leste #witan sulaeman

KOMENTAR

BACA JUGA

TERKINI