Hore! Petani Tembakau Batang Full Senyum, Pas Panen Pas Harga Tinggi 

Tak hanya dari segi harga, hasil panen kali ini pun meningkat. Dari yang semula sekitar 5 ton per hektar, kini bisa meningkat menjadi 7 ton per hektar.

Jumat, 25 Agustus 2023 | 23:30 WIB - Ekonomi
Penulis: Issatul Haniah . Editor: Fauzi

KUASAKATACOM, Batang - Petani tembakau Desa Jambangan, Kecamatan Bawang, Batang mulai panen, Kamis (24/8). Para petani bersuka cita karena harga tembakau sedang tinggi. 

harga tembakau basah bisa mencapai Rp8 ribu per kilogram. Sementara harga standar yaitu Rp5-6 ribu per kilogram. 

BERITA TERKAIT:
Bus Rosalia Indah Kecelakaan di Tol Batang, Tujuh Orang Tewas
Selama Ramadan, Pemkab Batang Batasi Operasional Tempat Hiburan Malam
Pemkab Batang dan FKUB Gelar Doa Bersama Jaga Kerukunan Masyarakat
Ganjar Menginap di Pondok Pesantren Assasul Huda Batang, Pengasuh: Beliau Ini Kesayangan Mbah Maimoen Zubair
Pemilu 2024, KPU Batang Siap Rekrut 17.983 Petugas KPPS

“Hasil kali ini bagus, harganya rata-rata Rp8 Ribu per kilogram. Kebanyakan petani tembakau di Kabupaten Batang menjualnya secara basah atau berbentuk daun, karena pastinya lebih mudah. Hanya beberapa saja yang dikelola sendiri untuk dijual lokal,” terang Ketua Asosiasi Petani tembakau Indonesia (APTI) Batang Muhammad Sabid  saat diwawancarai di sela kegiatan. 

Tak hanya dari segi harga, hasil panen kali ini pun meningkat. Dari yang semula sekitar 5 ton per hektar, kini bisa meningkat menjadi 7 ton per hektar. Selain itu luasan lahan tembakau juga  meningkat 162 hektar menjadi 180 hektar. 

"Beberapa tahun lalu harga tembakau sempat jatuh. Apalagi ketika cuaca tidak mendukung. Alhamdulillah Sekarang cuacanya mendukung, sehingga harganya lebih tinggi," imbuhnya. 

Hadir dalam kegiatan tersebut, PJ Bupati Batang turut mengapresiasi hasil panen tembakau petani Batang yang makin meningkat. Pemkab Batang pun telah melakukan upaya pendampingan, salah satunya melalui anggaran Dana Bagi Hasil Cukai Hasil tembakau (DBHCHT) serta lewat Provinsi Jateng. 

"Kami berharap ke depan potensi panen tembakau ini bisa meningkat dari tahun ke tahun. Bisa membawa berkah bagi masyarakat juga," pungkasnya.

Saat ini untuk pemasaran juga sudah dibantu oleh Asosiasi  Petani tembakau Indonesia (APTI). Selain dijual dalam bentuk mentah, tembakau di Bawang ini juga diolah menjadi aneka produk tembakau herbal dan lainnya.

***

tags: #batang #harga #panen #tembakau #petani tembakau

KOMENTAR

BACA JUGA

TERKINI