Ketua PWM Jateng Drs Tafsir MAg,  Ketua Poskor Covid-19 Muhammadiyah Jawa Tengah  Naibul Umam MSi, dan Pengurus Majelis Pelayanan Kesehatan Umum (MPKU)  PWM Jateng, Dokter Hasan Bayuni.

Ketua PWM Jateng Drs Tafsir MAg, Ketua Poskor Covid-19 Muhammadiyah Jawa Tengah Naibul Umam MSi, dan Pengurus Majelis Pelayanan Kesehatan Umum (MPKU) PWM Jateng, Dokter Hasan Bayuni.

Muhammadiyah Jateng Siapkan Rumah Sakit dan Media Khusus

Terkait penanganan Covid-19 di Jawa Tengah

Muhammadiyah Jawa Tengah telah membersihkan lebih dari 300 masjid, dan akan membantu pembersihan tempat ibadah agama lainnya

Kamis, 26 Maret 2020 | 21:58 WIB - Kesehatan
Penulis: Penaka Kemalatedja . Editor: Kuaka

KUASAKATACOM, SEMARANG - Poskor Covid-19 Muhamamdiyah Jateng akan menggencarkan sosialisasi dan publikasi tentang antisipasi Corona kepada masyarakat secara lebih luas. Poskor Covid-19 Muhamamdiyah Jateng juga membentuk media online  sehingga masyarakat dapat memantau langsung segala aktivitas progran tentang pencegahan Covid-19.

Ketua Poskor Covid-19 Muhammadiyah Jawa Tengah Naibul Umam MSi mengatakan hal itu dalam konferensi pers terkait  penanganan Covid-19 di Jawa Tengah, di kantor Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Tengah, jalan Singosari Raya, Semarang, Kamis (26/3/2020). Hadir juga Ketua PWM Jateng Drs Tafsir MAg dan Wakil Ketua Poskor Covid-19 Muhammadiyah Jawa Tengah yang juga Pengurus Majelis Pelayanan Kesehatan Umum (MPKU)  PWM Jateng, Dokter Hasan Bayuni.

BERITA TERKAIT:
Kemenag Sebut Vaksin COVID-19 Jadi Syarat Berangkat Haji
Profil Komjen Dharma Pongrekun, Perwira Tinggi yang Ungkap Covid-19 Sudah Direncanakan 
Apa itu Rockefeller Foundation yang Disebut sebagai Dalang Pandemi Covid-19 
Jenderal Bintang 3 Ungkap Covid-19 adalah Pandemi yang Direncanakan, Ini Dalangnya 
Vaksin Covid-19 Kini Berbayar, Berapa Harganya? 

''Harapannya, seluruh komponen Muhammadiyah dari ranting  sampai wilayah bisa bersama sama mengatasi Covid-19, menekan jumlah ODP, PDP, serta pasien positif,'' terang Umam sembari memperkirakan kebutuhan dana Rp 3 miliar, yang terutama untuk kebutuhan medis.

Pembuatan media khusus terkait penanganan Covid-19 di Jawa Tengah, menurut Umam, dikarenakan gencarnya warga Muhammadiyah menghubungi Call Center Poskor Covid-19 Muhamamdiyah Jateng, bertanya tentang Pandemi ini. ''Sudah 200-an lebih yang bertanya, dan mereka membutuhkan jawaban yang menyeluruh,'' tuturnya.

Umam juga menambahkan bahwa Poskor Covid-19 Muhammadiyah Jawa Tengah telah membersihkan lebih dari 300 masjid, dan akan membantu pembersihan tempat ibadah agama lainnya. ''Poskor juga akan mengkoordinasikan kebutuhan logistik medis dan nonmedis. Mengupayakan bagaimana Muhammadiyah bisa mensuport sebanyak mungkin penyaluran Alat pelindung Diri (APD) bagi tenaga medis dan bagi relawan kami.''

Pengurus Majelis Pelayanan Kesehatan Umum (MPKU)  PWM Jateng Dokter Hasan Bayuni menambahkan kesiapan Ada 8 Rumah Sakit Muhammadiyah dan Aisyiyah di Jawa Tengah melayani pasien Corona. ''Ini upaya yang besar, mengingat penanganan ini tidak  sesederhana  melayani pasien pada umumnya. Baik energi, SDM, mental dan fisik yang kuat, dan harus memakai baju APD yang lengkap, serta dibutuhkan tenaga tenaga yang prima. Rumah sakit juga harus menyediakan vitamin dan suplemen untuk tenaga medis,'' tambahnya.

Bayuni juga memastikan kesiapan tenaga medis yang direkrut secara internal dan fokus merawat pasien Corona. ''Berikutnya kami akan melakukan rekrutan eksternal dan relawan yang berkualitas agar semua dapat memberikan pelayanan secara prima,'' tutupnya.

 

***

tags: #covid-19 #corona di indonesia #pandemi #pandemi global

KOMENTAR

BACA JUGA

TERKINI